Intisari-Online.com – Banyak wanita mendambakan memiliki tubuh langsing layaknya seorang model dan melakukan segala cara agar tubuh mereka menjadi langsing. Mereka bahkan makan berbagai suplemen makanan atau obat yang menjanjikan tubuh langsing dalam waktu singkat.
Apakah produk pelangsing itu aman? Meskipun bisa membantu menurunkan berat badan dengan cepat, banyak suplemen diet memiliki risiko kesehatan. Kita harus menghindari produk ini demi menjaga tubuh tetap sehat. Ada beberapa alasan untuk tidak mengonsumsi suplemen makanan untuk diet tersebut.
- Suplemen diet tidak membantu menurunkan berat badan. Beberapa pil penurunan berat badan mengklaim dapat mengurangi penyerapan lemak. Jadi kita bisa makan banyak tanpa khawatir menjadi gemuk. Tentu saja, ini salah.
- Jangan percaya iklan. Kita sering melihat iklan yang menunjukkan tubuh seksi ramping karena produk pelangsing tertentu. Tidak ada cara instan untuk melangsingkan tubuh. Kita hanya akan membuang banyak uang dengan membeli obat pelangsing tanpa mendapatkan hasil.
- Penelitian untuk suplemen makanan. Setiap suplemen diet memiliki penelitian klinis, jadi mana yang harus dipercaya? Perusahaan menciptakan produk pelangsing dan memberikan hasil riset mereka sendiri. Kita harus mengubah diet dengan cara alami daripada menggunakan suplemen.
- Pikirkan sebelum dimakan. Sebelum makan sesuatu, kita harus memahami apa yang akan kita telan. Kita harus memiliki pengetahuan tentang diet. Pengetahuan ini akan membantu kita mendapatkan jumlah, jenis dan makanan yang tepat saat diet.
- Tidak ada diet yang instan. Ingat, tidak ada tubuh yang berubah langsing dalam waktu instan. Jika ada, tentu akan menimbulkan efek samping di masa depan. Lakukan diet alami, walaupun membutuhkan proses yang panjang tetapi akan membuat tubuh sehat tanpa efek samping.
- Menghargai hidup. Kita tentunya tidak ingin tertipu dengan berbagai produk yang menjanjikan lebih ramping dalam sekejap tapi berisiko. Hargai hidup kita dengan membuat pilihan yang bijak.
- Efek samping. Bahan kimia yang terkandung dalam suplemen diet akan memberikan dampak yang buruk ketika kita mengonsumsinya. Makan pil diet hanya menghabiskan uang dan waktu. Segera berhenti menggunakannya daripada mengambil risiko.
Suplemen diet secara teratur tidak akan mengubah hidup kita menjadi lebih baik. Pikirkan risiko sebelum mengonsumsi suplemen untuk kesehatan kita. (
allwomentalk)