Intisari-Online.com – Duduk di kantor 8 jam sehari dapat menyebabkan sindrom pekerja kantor – lelah, stres, sakit punggung, bahkan terjadi penggumpalan darah. Peregangan di bawah ini dapat menolong (bahkan dapat memperbaiki hasil kerja).
Peregangan 3 x 5 menit sehari akan membuat Anda merasa enak, otot-otot menjadi kendur, dan lebih lentur. Berikut ini ada 6 latihan yang dapat dilakukan tanpa meninggalkan meja kerja. Lakukan setiap peregangan selama 10 – 20 detik. Ulangi setiap latihan 1 – 2 kali dan lakukan pada setiap sisi.
- Regangkan jari-jari tangan sejauh mungkin. Tahan selama 10 detik. Lepaskan. Sekarang lakukan gerakan meremas-remas.
- Perlahan miringkan kepala ke kiri sampai sisi leher yang satu meregang. Ulangi ke sebelah kanan dan ke depan.
- Pegang lengan kiri tepat di sikut dengan tangan kanan. Dorong perlahan-lahan siku kiri melintasi dada ke bahu kanan, sementara itu palingkan kepala ke kiri.
- Naikkan siku kiri ke atas kepala dan taruh telapak kiri di bagian belakang leher. Sekarang pegang siku kiri dengan tangan kanan. Perlahan-lahan tarik siku ke belakang kepala lalu ke bahu kanan sampai merasa ada peregangan di bahu atau kedua lengan atas.
- Pegang tungkai kiri tepat di bawah lutut. Perlahan-lahan tarik tungkai yang ditekuk ke dada. Langkah kedua, pegang tungkai kiri dengan tangan kanan dan tarik ke bahu kanan.
- Silangkan tungkai kiri ke tungkai kanan. Silangkan siku kanan ke paha kiri. Perlahan-lahan tekan tungkai dengan siku untuk memutar pinggul dan punggung bagian bawah dan tengah. Tengok ke arah bahu kiri untuk menyempurnakan peregangan ini.
Mudah, bukan? Coba yuk. (
Mayo Clinic – Guide to Self Care)