Intisari-Online.com - Wanita yang memiliki hubungan menyenangkan bersama kekasihnya berhenti mengkhawatirkan berat badan mereka, demikian temuan sebuah studi terbaru. Bahkan orang-orang yang kelebihan berat badan mengatakan bahwa mereka merasa puas dengan berat badan mereka.Penelitian ini melibatkan lebih dari 250 wanita berusia antara 20-45 tahun. Dua pertiga dari mereka sudah berpacaran dan menikah.Dalam penelitian ini, mereka menjawab serangkaian pertanyaan tentang hubungan mereka. Mereka juga ditanya seberapa puas mereka dengan berat badannya masing dan berapa berat badan ideal seperti apa yang mereka inginkan.Penelitian ini menemukan bahwa wanita yang bahagia dengan hubungannya dengan kekasih atau suami tidak mengkhawatirkan berat badan mereka. Meskipun itu bukan berat badan idel yang mereka inginkan."Temuan ini menunjukkan bahwa wanita yang bahagia di dalam hidupnya, menjalin hubungan yang romantis dengan pasangan membuat wanita puas dan tidak mengkhawatirkan ukuran, bentuk dan berat badannya," kata Sabina Vattern dari Tallinn University di Estonia.Vatter juga mengatakan bahwa wanita yang bahagia dalam hubunganya dengan pasangan mungkin hanya kurang menghiraukan berat badannya. Sebaliknya, orang-orang dalam hubungan yang buruk merasa tertekan dan mengubah cara pandang mereka terhadap dirinya sendiri."Wanita tidak boleh terlalu terobsesi dengan berat badan mereka.Adalebih banyak wanita yang tubuhnya lebih berbobot," ujar Vatter."Yang paling penting adalah kita perlu makan makanan sehat dan olahraga secara teratur. Olahraga juga mampu meningkatkan rasa percaya diri wanita karena mereka merasa mampu melakukan yang terbaik untuk tubuh mereka," imbuh Vatter.Psikolog Dr Jane McCartney, penulis buku Stop Overeating juga mengatakan bahwa kebahagiaan wanita saat menjalin hubungan dengan pasangannya membuat kebahagiaan itu menyebar ke sisi kehidupannya yang lain.