Intisari-Online.com -Mengalami kejadian anak terkena sakit adalah mimpi buruk bagi semua orang tua. Tak heran, terkadang orang tua yang terlalu panik langsung membawa anaknya tersebut ke dokter untuk penanganan lebih serius. Padahal, tidak semua penyakit harus serius dibawa ke dokter. Contohnya seperti batuk pilek dan demam nyatanya dapat kita tangani sendiri tanpa harus ke dokter.- Batuk dan Pilek
Batuk dan pilek adalah penyakit yang paling sering menjadi “langganan” bagi si kecil. Para ahli menganjurkan para orang tua agar lebih berhati-hati saat berupaya meredakan batuk pilek pada anak dengan memberikan obat yang dapat dibeli dengan mudah di pasaran.Langkah alternatif yang dapat kita lakukan adalah berikan campuran larutan air hangat yang telah dicampur madu dan jeruk nipis guna melegakan tenggorokan dan mengatasi infeksi. Jika anak tidak begitu menyukai rasa asam, kita juga bisa memberinya madu saja. Aturan pemberian madu pada anak adalah sebagai berikut :
- Demam
Kesalahan umum yang sering terjadi apabila anak menderita demam adalah orang tua kerap menyuruh mereka memakai pakaian tebal, ternyata pada saat demam yang disarankan adalah memakaikan anak pakaian yang tipis. Baluri tubuh anak dengan campuran minyak kayu putih dengan 2-3 parutan bawang merah, ditambah seiris jeruk nipis.Bila minyak kayu putih terlalu keras, bisa diganti dengan minyak kelapa. Jeruk nipis dapat digantikan dengan asam Jawa. Pijatlah tubuh si kecil dengan ramuan ini, terutama punggung, dada, dan perut. Untuk mempercepat kesembuhan, kompres dahi sekaligus pakaikan kaos kaki pada anak.