Laga antaraIndonesia vs Vietnam ini merupakan leg 1 semifinal Piala AFF 2022.
Sementara leg 2 semifinal Piala AFF 2022 akan berlangsung tanggal 9 Januari 2023 diMy Dinh National Stadium, Hanoi.
Perang urat saraf telah terjadi menjelang laga panas antara kedua negara.
Salah satunya tersaji dalam sesiprematch conference Timnas Indonesia vs Vietnam di Media Center SUGBK, Senayan, Jakarta, pada Kamis (5/1/2023) kemarin.
Padasesiprematch conferenceitu diwarnai dengan insiden marahnya pelatih Vietnam Park Hang-seo.
Ketika sedang menjelaskan kesiapan timnas Vietnam dalam menghadapi laga tandang melawan timnas Indonesia, Park Hang-seo tampak menunjuk dua orang pria.
Park Hang-seo mengira kedua orangtersebut adalah mata-mata pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Ini karena dua orang tersebut adalah orang Korea Selatan dan keduanya memakaikemeja timnas Indonesia dengan logo Garuda di dada.
Park Hang-seo kemudian berdiskusi dengan penerjemahnya, serta media officer AFF terkait keberadaan dua orang tersebut.
Setelah berbincang-bincang, barulah pelatih berusia 65 tahun itu dikasih tahu bahwa kedua orang tersebut merupakan wartawan asal Korea Selatan.
"Oke, oke," ucapPark Hang-seo seperti dilansir daritribunnews.com pada Jumat (6/1/2023).
Park Hang-seo kemudian melanjutkan konferensi pers, meski tidak berlangsung lama.
Pelatih Vietnam itu hanya melakukan konferensi pers selama kurang lebih 8 menit dan hanya menjawab satu pertanyaan.
Menurut laporan tribunnews.com,kedua orang yang sempat ditunjukPark Hang-seo itu memang benar merupakan wartawan asal Korea Selatan.
Dari kartu pers yang dikenakan oleh satu di antaranya, dia berasal darimedia Snowball.
Kedua wartawan tersebut memang meliput timnas Indonesia, khususnya pelatih Indonesia, Shin Tae-yong sejak Piala AFF 2022.
Kejadian yang terjadi padasesiprematch conferenceitu kemudian djelaskan olehintepreter media Korea, Diana Petriana.
Kata Diana, Park Hang-seo mengira dua orang warga Korea Selatan itu bukan media.
"Kamu ngapain di sini. Kamu media bukan," ucap Diana sambil menirukan apa yang dikatakanPark Hang-seo.
"Rupanya mereka dulu pernah meliputPark Hang-seo juga."
"TapiPark Hang-seo kaget melihat mereka memakai kemeja timnas Indonesia. Bahkan ada lambang Garuda-nya."
Shin Tae-yong sendiri akhirnya mendengar apa yang terjadi pada sesiprematch conferenceitu dan itu membuatnya kesal.
"Kalau begitu kita habisi saja besok," ujar Diana menirukanapa yang disampaikanShin Tae-yong.
Wah, sepertinya laga Indonesia vs Vietnam akan panas. Bagaimana menurut Anda?
Baca Juga: Cara Hitung Weton Jodoh: Hindari Weton Ketemu 24,Bisa Bahaya!