Intisari-Online.com – Weton hari Jawa hari ini tanggal 30 Maret 2022, jatuh pada weton Rabu Kliwon, dengan mangsa Kasadasa, dan wuku Sinta.
Menurut perhitungan primbon Jawa, Rabu memiliki nilai neptu 7, sedangkan pasaran Kliwon memiliki nilai neptu 8, maka nilai neptu weton Rabu Kliwon adalah 15.
Mereka yang lahir pada Rabu Kliwon memiliki sifat lakuning srengenge, atau layaknya matahari, ini berarti mereka memiliki sifat disiplin, ikhlas, dan sebagai pencerah untuk orang lain.
Pemiliki weton Rabu Kliwon memiliki cukup banyak kelebihan, seperti disiplin, bisa memegang perkataan, tidak pernah ingkar janji, cerdas, berjiwa pemimpin, dan juga rapih dalam penampilan.
Tetapi itu bukan berarti kelahiran Rabu Kliwon memiliki sifat yang sempurna, karena mereka memiliki kekurangan seperti mudah marah, mudah tersingung, dan pembantah.
Jika pendapat mereka berbeda dengan orang lain, maka tidak segan-segan mereka akan mengungkapkannya.
Pemiliki weton Rabu Kliwon juga adalah pemikir sejati dengan sikap lembut disertai gaya duniawi yang mempesona yang mudah menarik orang lain.
Hal itu dikarenakan bakat alami akan bahasa dan kepekaan terhadap perasaan orang lain, sehingga mereka memiliki potensi untuk menjadi seorang pembicara besar.
Namun, mereka perlu waspada akan kelemahan terhadap kata-kata yang manis agar tidak membuat mereka terlalu mudah diperdaya.
Mangsa Kasadasa adalah mereka yang lahir pada 27 Maret hingga 19 April.
Salah satu ciri khas orang Kasadasa, adalah seseorang yang serba grusa-grusu dan dalam melakukan segala sesuatu tampak tergesa-gesa.
Tampak penampilannya seperti orang gelisah, tanggnya memegang benda apa saja yang berad di sekitarnya, kemudian dalam organisasi selalu berambisi untuk membuat suatu evolusi dan revolusi, perombakan, dan reorganisasi.
Tidak hanya itu, ada-ada saja ulahnya pada saat mereka berbicara dengan orang lain, untuk menutupi kegugupannya, apalagi bila berhadapan dengan lawan jenis, tampak jelas kegugupannya.
Ada beberapa batu permata atau batu aji yang cocok bagi kelahiran mangsa Kasadasa, yaitu:
1. Amathyst = Kecubung Asihan
Batu permata ini mempunyai sinar ungu kemilau, baik sekali bagi orang Kasadasa yang mempunyai sifat ingin memimpin, agar pengaruhnya disayang atau dicintai orang lain.
Baca Juga: Weton Hari Jawa Minggu Kliwon, Orang Minggu Kliwon Disebut-sebut akan Sukses Dalam Bidang Apapun
Selain itu mempunyai khasiat pula untuk mencegah mabuk minuman keras, menolak bahaya racun, dan mencegah sakit jantung.
2. Aquamarin = Sinar laut hijau
Batu permata ini baik sekali kilauannya seperti kemilaunya laut Arafuru, indah dan mengesankan rasa damai serta anggun.
Selain keindahan sinarnya, mempunyai khasiat mencegah penyakit liver, penyakit pencernaan, dan penyakit lemah badan.
3. Intan = Diamond
Intan dinamakan juga batu mulia karena mempunyai kekerasan dan harga yang lebih tinggi daripada batu permata lainnya.
Diamond yang asli mempunyai harga standar yang cukup tinggi, biasa dipakai oleh orang-orang kaya, bangsawan, raja, atau orang-orang terkemuka.
Kilauannya sangat indah, dapat memancarkan sinar yang beraneka warna. Khasiatnya menolak segala ilmu hitam dan menentramkan pikiran.
4. Badar Besi = Heliotrope
Badar besi batunya hitam dan kalau didekatkan magnet dapat melekat. Biasanya yang memakai batu ini adalah kaum pria, untuk permata cincin. Pemakainya akan tampak jantan.
Kalau dipandang dari segi khasiat, maka batu ini mempunyai pengaruh meningkatkan keberanian, terhindar dari dihinaan orang, dan meningkatkan kewibawaan.
Anda boleh saja tidak percaya, tetapi anggap saja sebagai tambahan pengetahuan untuk melestarikan warisan budaya leluhur bangsa kita. (ktw)
Baca Juga: Cara Cek Weton Hari Ini, Weton Rabu Pon, Batu Permata yang Cocok dan Berikan Keuntungan
Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari