Fenomena 'This Man', Ketika Wajah Satu Pria Asing Muncul dalam Mimpi Ribuan Orang di Seluruh Dunia, Bagaimana Faktanya?

Tatik Ariyani

Editor

Fenomena This Man
Fenomena This Man

Intisari-Online.com -Memimpikan seseorang memangbiasa terjadi.

Namun bagaimana jika wajah orang asing dalam mimpi juga muncul di mimpi banyak?

Benarkah hal itu terjadi? Simak kisahnya

Pada Januari 2006 di New York, seorang wanita yang jadi pasien seorang psikiater terkenal menggambar sebuah wajah pria.

Baca Juga: Inilah 8 Misteri Militer Aneh yang Belum Terpecahkan, Salah Satunya Pesawat ‘Hantu’ yang Terbang di Atas Pearl Harbor Satu Tahun Setelah Serangan Mendadak

Wanita itu mengatakan, wajah pria tersebut sering muncul beberapa kali di mimpinya dan memberikannya nasihat untuk kehidupan pribadinya.

Padahal, ia sama sekali tidak pernah mengenal ataupun bertemu dengan pria itu, yang kemudian dikenal sebagai This Man.

Dilansir berbagai sumber, gambar pria itu awalnya diletakkan di meja sang psikiater

Suatu hari, seorang pasien lain melihatnya dan mengatakan bahwa pria itu sering muncul juga di mimpinya, walau ia tak mengenalinya.

Baca Juga: Terlahir Sebagai Anak Haram yang Tak Dicintai, Pria Ini Lakukan Cara Nyeleneh saat Tentukan Ahli Warisnya, Alasannya pun Tak Kalah Aneh, Sebut Negara Lakukan Ini Padanya

Psikiater itu kemudian mengirim gambar pria itu ke salah satu teman psikiaternya yang punya pasien dengan gangguan mimpi.

Dalam satu bulan, empat orang pasien mengaku sering melihat "This Man" dalam mimpi.

Dari empat, kemudian sampai 2.000 orang dan semuanya mengaku pernah melihatnya dalam mimpi.

Yang lebih aneh lagi, kejadian itu tak hanya di AS, tetapi di berbagai penjuru dunia.

Dilansir laman This Man, orang-orang yang bermimpi tentang This Man menyebut bahwa dia mungkin saja manifestasi dari Tuhan, atau semacam pria sakti.

Namun, semua yang terjadi kemungkinan hanya kebetulan semata.

Saat melihat gambar This Man, orang bisa saja memimpikannya.

Baca Juga: Coba Saja, Oleskan Campuran Garam, Tepung dan Cuka ke Panci, Hasilnya Akan Membuat Anda Kagum!

Namun, fenomena This Man ini disebut hanya tipuan, seperti dilansir Vice.

Situs web This Man dibuat seorang wanita bernama Andrea Natella.

Dia membuatnya sebagai sebuah strategi marketing untuk menarik perhatian publik.

Selain itu, wajah pria dalam gambar itu juga disebut mirip dengan wajah seorang komposer musik Andrew Lloyd Webber.

Artikel Terkait