Advertorial

3 Menu Makanan dengan Kombinasi Telur Ini Dijamin Bantu Turunkan Berat Badan dalam Waktu Singkat!

Masrurroh Ummu Kulsum

Editor

Bagi Anda yang merencanakan diet, kombinasikan 3 bahan berikut dengan telur yang akan membuat diet Anda berpeluang besar untuk berhasil.
Bagi Anda yang merencanakan diet, kombinasikan 3 bahan berikut dengan telur yang akan membuat diet Anda berpeluang besar untuk berhasil.

Intisari-Online.com – Sudah menjadi fakta bahwa telur termasuk makanan yang menyehatkan.

Telur kaya mineral, vitamin, lemak dan protein, yang wajib ada di setiap rencana penurunan berat badan.

Meskipun telur itu sendiri sangat sehat dan mengurangi berat badan, ada beberapa bahan tambahan lain yang dapat Anda masukkan untuk mempercepat penurunan berat badan.

Nah, inilah 3 bahan yang dapat Anda tambahkan pada telur, melansir Times of India.

BACA JUGA:Konsumsi Air Rebusan Biji Semangka Selama Beberapa Minggu, 5 Masalah Kesehatan Ini akan Segera Teratasi

1. Telur + Oatmeal

Mengombinasikan oatmeal dengan telur dapat mengurangi ukuran pinggang Anda.

Oatmeal memiliki pati resisten, yang membantu mencerna makanan secara perlahan.

Ini juga memicu pelepasan asam pencernaan yang menekan nafsu makan dan memicu pembakaran kalori.

2. Telur + Bayam

Menambahkan bayam akan menambah banyak nutrisi tanpa kalori yang tidak diinginkan ke omelet Anda.

Bayam kaya akan zat besi, bayam juga meningkatkan kekuatan dan metabolisme Anda.

Selain membuat omelet Anda kaya nutrisi, bayam juga menekan rasa lapar dengan membuat kenyang lebih lama.

3. Telur + Minyak kelapa

BACA JUGA:Pernah Menjumpai Seekor Kucing Takut Mentimun atau Benda Lainya? Inilah Alasan Ilmiahnya

Sementara mentega dan minyak lainnya menambah kalori pada omelet, menggunakan minyak kelapa meningkatkan metabolisme hingga lima persen.

Sebuah penelitian yang dilakukan pada 30 peserta menunjukkan orang-orang yang menggunakan dua sendok makan minyak kelapa selama sebulan kehilangan 1,1 inci lingkar pirutnya.

Jadi bagi kita yang ingin menurunkan berat badan, memasak omelet dengan dua sendok makan minyak kelapa adalah solusinya.

BACA JUGA:Kasus Kematian Pertama di Dunia, Seorang Wanita Meregang Nyawa Setelah Akupuntur Lebah

Artikel Terkait