Advertorial
Intisari-Online.com - Biasanya wanita hamil akan sering memeriksakan kandungannya dan melakukan tes USG untuk mengetahui wujud bayinya.
Meski hanya terlihat gambar monokrom dan tidak jelas, terkadang orang tua sudah bahagia melihat wujud anaknya.
Namun, baru-baru ini seorang wanita bernama Sophie Scott dari Shields Tyneside, mengaku terkejut dan ketakutan setelah melihat hasil USG bayinya.
Menurut Daily Mirror pada Sabtu (24/8/19), Scott menyaksikan pemandangan tidak menyenangkan ketika dia melihat bayinya melalui USG.
Menurut keterangan, dia melihat sosok Alien dalam pemindaian itu.
Hasilnya, kegembiaraan yang selama ini diharapkannya untuk menggendong anak gadis justru berubah menjadi kepanikan.
Dia menjelaskan bahwa gambar pemindaian USG itu menunjukkan bahwa makhluk itu mirip makhluk fiksi luar angkasa tersebut.
Sebelumnya pasangan Stephen Roberts (24) dan Sophie Scott (16), dia melihat sepasang mata tak biasa dari pemindaian itu.
Scott mengatakan, "Kami bisa melihat mata ekstra, tepat berada di luar bayi dan kepala yang berbentuk seperti alien."
"Saya punya seorang mantan yang benar-benar menjadi alien dan setan, jadi kami bencanda munkin dia akan mengutuk saya," katanya.
"Aku takut alien akan memakan bayiku," sambungnya.
"Meski demikian, kami tertawa dan sedikit ketakutan karena tidak ada yang mengetahui apa itu," tambahnya.
Kemudian, setelah empat minggu pemindaian mereka menjalani pemindaian yang ke-16 minggu, tidak ada kehidupan ektra-terestrial terdeteksi.
Gadis kecil mereka dijadwalkan akan lahir pada bulan Oktober dan Sophie bercanda, "Kami harap dia tidak dilahirkan pada saat Hallowen karena itu terlalu menakutkan."
Alien sendiri dalam imajinasi seseorang, digambarkan sebagai makhluk luar angkasa yang memiliki mata hitam besar dengan kepala menonjol lebih besar pada bagian atas.
Nah, waktu pemindaian USG tersebut, kebetulan sosok yang terlihat dalam hasil scan menunjukkan kondisi yang tampak seperti deskripsi alien.
Namun, hingga kini belum diketahui pasti wujudnya karena bayi tersebut belum dilahirkan.
Baca Juga: Jangan Dibiarkan, Freezer Lemari Pendingin pun Perlu Dibersihkan, Ini Langkah yang Bisa Dilakukan