Advertorial

Perkumpulan Sekte Misterius atau Anjing Hutan? Ilmuwan Selidiki Kasus Brutal Pembunuhan Kucing

Muflika Nur Fuaddah
Muflika Nur Fuaddah
,
Tatik Ariyani

Tim Redaksi

Semakin banyak jumlah jasad kucing yang dimutilasi ditemukan di taman bermain dan lorong-lorong jalanan.
Semakin banyak jumlah jasad kucing yang dimutilasi ditemukan di taman bermain dan lorong-lorong jalanan.

Intisari-Online.com - Dalam satu dekade terakhir ini, gelombang misterius pembunuhan kucing melanda dua kota di Alberta, Kanada, Amerika.

Semakin banyak jumlah jasad kucing yang dimutilasi ditemukan di taman bermain dan lorong-lorong jalanan.

Warganya secara teratur akan menemukan kucing yang dipenggal di halaman depan rumah mereka.

Dengan jumlah mayat yang terus meningkat, kisah itu menarik perhatian polisi dan media setempat.

Baca Juga : Duk Duk, Sekte Rahasia Kuno di Papua yang Berisi Kumpulan Tukang Jagal

Bahkan, ketakutan akan sekte pembunuh kucing tertentu mulai merebak.

Dilansir pada IFL Science, Senin (15/4/2019), dalam penelitian baru-baru ini, yang diterbitkan dalam jurnal Veterinary Pathology, para ilmuwan dari University of Alberta menyelidiki kasus aneh ini dan mengajukan pertanyaan: Sekte Misterius atau Anjing Hutan?

Berdasarkan autopsi terhadap 53 mayat kucing yang ditemukan di sekitar kota Edmonton dan St Albert antara 2007 dan 2016, para ilmuwan menyimpulkan bahwa pembunuhan yang tidak biasa adalah akibat dari anjing hutan.

Lebih dari 68 persen kasus serupa akibat pemangsaan anjing hutan.

Baca Juga : Uji Kesetiaan Calon Suami dengan Berdandan Jadi Wanita Tua saat Prewed, Wanita Ini Ditinggalkan di Jalan Begitu Saja

Sementara 15 persen lainnya terbunuh oleh trauma, kemungkinan besar tabrakan mobil.

Tak satu pun dari cedera yang konsisten dengan selera para penganut sekte misterius atau psikopat amatir yang sedang berlatih untuk menjadi pembunuh berantai.

Tampaknya juga bahwa pembunuhan kucing sebagian besar terjadi pada akhir musim panas, dengan 80 persen terjadi pada bulan Agustus dan September.

Hal itu bukanlah kebetulan, waktu-waktu tersebut adalah saat-saat bagi anjing hutan untuk berburu.

Baca Juga : Hati-hati Memberi Makan Bayi! Bayi 10 Hari Ini Meninggal Akibat Diberi Bubur Pisang

Sementara temuan ini mungkin tidak mengejutkan, kekhawatiran akan sekte misterius pembunuh kucing tidak hanya merebak di Alberta.

Warga Orange County di Calfornia telah mengeluh tentang masalah tersebut sejak 1980-an.

Pembaca di Inggris mungkin juga mengetahui tentang "Croydon si tukang jagal kucing," seorang individu yang dicurigai diyakini telah membunuh lebih dari 400 kucing di daerah London selatan.

Tidak perlu dikatakan, tidak ada seorang pun yang pernah dinyatakan bersalah atas mutilasi kucing khusus ini, baik di AS atau Inggris.

Baca Juga : Kenangan Mengerikan Sarah Forsyth, Mantan 'Budak Seks' yang Dipaksa Menyaksikan Eksekusi Pembunuhan

Polisi Metropolitan menutup penyelidikan mereka terhadap Croydon dan menyimpulkan bahwa kematian disebabkan tabrakan kendaraan dan ulah rubah merah.

Studi baru-baru ini lainnya oleh National Park Service melihat lebih dari 3.000 kotoran anjing hutan di perkotaan Los Angeles.

Adalah bodoh untuk menggeneralisasi semua kasus sebagai kasus pembunuhan berantai kucing.

Namun, seperti yang disimpulkan oleh penelitian Kanada baru-baru ini, mutilasi oleh manusia seharusnya hanya dicurigai jika autopsi tidak menunjukkan tanda-tanda bekas gigitan anjing hutan, rubah, atau pemangsa lain.

Baca Juga : Kisah 'Jack'. Seekor Monyet yang Bekerja Sebagai Penjaga Palang Kereta Selama 9 Tahun dan Tak Pernah Buat Kesalahan

Artikel Terkait