Advertorial
Intisari-Online.com- Seorang fotografer bernama Alice Marbin mengungkapkan cerita tentang ladang ternak dan pertanian di Australia melalui foto.
Tidak dalam waktu singkat, Marbin menghabiskan lebih dari satu tahun untuk menghasilkan karya-karyanya ini.
Dia mengunjungi 400 lokasi, termasuk peternakan domba dan sapi yang menghasilkan susu.
Dilansir dari The Guardian (18/3/2018), berikut 9 foto jenius tangkapan lensa Alice Marbin.
Baca Juga:(Foto) Ada Pesan Mengharukan dari Sang Ibu di Balik Foto-foto 'Menyeramkan' Putra Kecilnya Ini
Baca Juga:(Foto) Usai Menyantap Induknya, Singa Ini Lakukan Hal Tak Terduga pada Seekor Bayi Kera
Melalui foto, Marbin menunjukkan seperti apa kondisi di sekitar lingkungan pedesaan.
Tak hanya itu, Marbin juga menangkap tantangan-tantangan yang mereka hadapi selama beternak dalam fotonya.
1. Keadaan domba saat dilanda kekeringan
Kekeringan adalah sebuah tantangan tersendiri bagi peternak di dekat Louth, New South Wales, Australia.
Seperti yang terlihat pada gambar, ini menunjukkan pemberian makan kepada domba saat dilanda kekeringan.
2. Para peternak
Foto para peternak di Iffley Station, ladang ternak dengan luas 405.000 hektar di Queensland.
3. Rumah penjualan
Masih di Queensland, ini adalah rumah penjualan terbesar di kota Roma.
Pasar penjualan diadakan dua kali dalam seminggu dan melibatkan pembeli dan penjual dari seluruh Queensland dan Australia.
Baca Juga:Terlanjur Kreatif, 6 Foto Ini Buktikan Foto Bagus Bisa Diciptakan dengan Obyek Sederhana
4.Kawanan sapi
Penambahan jumlah sapi di peternakan yang dilanda kekeringan di dekat Louth, New South Wales.
5. Ladang yang sengaja dibakar
Bukan kebakaran yang merusak, api ini sengaja dimunculkan untuk membakar tunggul.
Hal ini dilakukan untuk menghilangkan busuk akar dari tanah sehingga tidak menyebabkan kerusakan pada tanaman yang akan ditanam berikutnya di Hillston, New South Wales.
6. Domba-domba yang keluar dari area pagar
Gambar rutinitas mengeluarkan domba untuk merumput ini diambil di Inman Valley, Australia Selatan.
Baca Juga:Kesal Di-bully Mempunyai Wajah Seperti Penyihir, Wanita Ini Putuskan Operasi dan Begini Hasilnya
7. Sapi yang menyebrang
Para sapi yang beraneka ragam warna sedang melintasi bendungan di Cheshire, Tambo, Queensland.
8. Efektivitas panen
Pertanian moderen menggunakan alat berat untuk efektivitas panen di Merridan, Australia Barat.
9. Domba yang berjalan di antara bendungan
Sekelompok domba menyeberang antara dua bendungan di Woodlea Park, Yass, New South Wales.
Baca Juga:(Foto) 7 Jalur Paling Ekstrem yang Ada di Dunia, Berani Melewatinya?