Advertorial
Intisari-Online.com - Setiap orang selalu punya memori terhadap suatu tempat dan berharap tempat itu akan selalu bisa mereka kunjungi.
Tak jarang, tempat-tempat itu juga berubah seiring dengan berjalannya waktu.
Seorang fotografer Ukraina menghabiskan 10 tahun dalam hidupnya untuk sebuah proyek tunggal.
Melalui jendela dapurnya, Yevhen Kotenko memotret bangku taman yang sama selama 10 tahun.
Dalam sepuluh tahun itu, warna cat bangku berubah-ubah, namun beberapa hal tetap dibiarkan sama.
Kotenko mengatakan, "Saya tidak memberi batasan waktu atau tujuan pribadi, saya hanya pergi ke dapur dan melihat ke luar jendela. Biasanya ada sesuatu yang bisa dilihat. Ada hal indah dan hal buruk yang terjadi."
Hal terburuk yang pernah dilihatnya adalah melihat orang-orang yang pergi ke sekolah bersamanya minum di bangku itu, lalu merangkak ke rumah mereka seperti reptil.
Kotenko takut jika dia keluar, dia akan menjadi salah satu dari mereka.
Subyek yang selalu dia tangkap tidak pernah sadar akan kameranya.
Proyek ini kemudian dipajang di sebuah galeri seni Kyiv sampai tanggal 26 Januari.
Reaksi dari pengunjung sangat beragam.
Beberapa orang tertawa, ada pula yang mengeluh bahwa dirinya hanya fokus pada pecandu alkohol.
1. Para kakek yang mengobrol di bangku
2. Orang yang mengobrol di bangku dan di bawahnya ada pria yang tidur karena mabuk
3. Pria yang mengangkat tangannya, lalu terjatuh dari bangku
4. Sepasang suami-istri tua yang duduk di bangku, kemudian suami melirik wanita muda yang lewat di depannya
BACA JUGA:Setelah Salju Turun di Gurun Sahara, Kini Salju Juga Turun di Salah Satu Gurun di Arab Saudi
5. Penggerebekan di bangku
6. Pria tertidur di samping bangku
Meskipun Kotenko telah pindah ke tempat lain sejak 2017, dia masih melanjutkan pekerjaannya.
Tempat barunya hanya berjarak satu kilometer, sementara orangtuanya masih tetap tinggal di apartemen dengan pemandangan yang sama yaitu bangku taman yang selama 10 tahun telah diamatinya.
BACA JUGA:Di Gerai Starbucks Ini, Barista Dilarang Bertanya dan Menulis Nama Pelanggan, Mengapa?