Advertorial
Intisari-Online.com – Dua negara raksasa, Amerika Serikat dan Jepang, terlibat dalam sebuah pertarungan.
Kali ini pertarungan ini melibatkan robot raksasa.
Dilansir dari iflscience.com, setelah dua tahun membuat robot raksasa, pada tanggal 17 Oktober pukul 10.00 malam waktu setempat, kedua robot raksasa itu diperkenalkan untuk bertarung dalam “pertempuran robot raksasa pertama di dunia”.
Amerika Serikat mengirim “Eagle Prime” MegaBots, sebuah robot logam seberat 12 ton dengan tinggi 4,9 meter.
Para insinyur mengatakan MegaBots didukung oleh mesin 430 tenaga kuda V8 LS3 dan menghabiskan biaya pembuatan sekitar 2,5 juta (Rp33, 7 miliar).
(Baca juga: Robot Penjinak Bom Buatan LIPI, Selain Bisa Lumpuhkan Bom Juga Bisa Mengintai Musuh)
(Baca juga: Pegal-pegal Usai Bekerja Seharian? Cobalah Sensasi Dipijat oleh Robot Pemijat Pertama Di Dunia Ini)
Seperti robot-robot dalam film Hollywood lainnya, MegaBots memang nyaris sama persis. Mereka kuat, mencolok, dan benar-benar mengesankan.
Robot raksasa ini bisa lari dengan cepat (bahkan ketika ditikungan), menghancurkan bangunan dengan lengan kiri, dan menyalakan protektil yang cukup akurat.
Sementara Jepang memiliki robot Kuratas Suidobashi. Beratnya mencapai 6,5 ton dnegan tinggi hampir 4 meter.
Dalam video promosi tahun 2012 lalu, robot ini sedikit berbeda dengan MegaBots.
“Kuratas adalah sebuah karya seni. Ini bukan robot biasa, jadi tidak bisa menjamin keamanan dan kenyamanan,” kata perwakilan dari Jepang.
“Namun mengendarai robot ini membuat impian Anda menjadi pilot robot menjadi kenyataan.”
(Baca juga: Bercinta dengan Robot Seks, Apakah Itu Termasuk Selingkuh?)
(Baca juga: Lucu, Ada Robot Bantal Berekor yang Bisa Menggantikan Hewan Peliharaan)
Jadi, jika kedua robot raksasa ini bertarung, siapakah yang akan menang?