Find Us On Social Media :

Cuma Rutin Minum Jus Seledri Selama Sebulan, Wanita Ini Rasakan Manfaat yang Menakjubkan pada Tubuhnya, Mau Coba?

By K. Tatik Wardayati, Sabtu, 26 September 2020 | 21:00 WIB

Seledri dan jus seledri

Intisari-Online.com – Buah dan sayuran selalu dianjurkan untuk dikonsumsi dalam jumlah porsi yang lebih besar.

Bila tidak ingin memakannya langsung, Anda bisa mengonsumsinya dalam bentuk jus.

Baik dimakan langsung atau dengan membuat jus, sama khasiatnya, asalkan tidak ditambah dengan gula.

Anda mungkin juga telah akrab dengan jus hijau yang biasanya terdiri dari sayuran berdaun gelap, seperti kangkung dan bayam, bersama dengan mentimun dan seledri, dan seringkali herbal, lemon, jahe, dan apel dapat ditambahkan untuk pemanis.

Baca Juga: Iseng iseng Wanita Ini Mencuci Muka Pakai Air Rendaman Seledri, Lihat Perubahan yang Terjadi pada Kulit Wajahnya, Mau Coba?

Namun, ada satu jus hijau yang menjadi andalan banyak orang, dan bahkan sempat menjadi tren dalam diet.

Seledri mengandung senyawa yang disebut coumarin, yang dikenal untuk meningkatkan aktivitas sel darah putih dan mendukung sistem pembuluh darah.

Ini juga membantu membersihkan aliran darah, membantu pencernaan, mengendurkan saraf, mengurangi tekanan darah, dan membersihkan masalah kulit.

Seledri kaya vitamin A, magnesium, dan zat besi, yang semuanya membantu menyehatkan darah.

Baca Juga: Rutin Minum Jus Seledri saat Perut Masih Kosong, Wanita Ini Mengalami Perubahan yang Melegakan Ini