Find Us On Social Media :

Ingin Sperma Bergerak Lincah dan Istri Bisa Hamil? Penuhi Diri dengan Vitamin dan Mineral Ini!

By Moh Habib Asyhad, Jumat, 28 Juli 2017 | 21:00 WIB

Peneliti mengaku sudah menemukan cara mengontrol kesuburan sperma

Atau dikenal juga sebagai vitamin B3. Vitamin ini dibutuhkan untuk menghasilkan energi dan melepaskan histamin dalam jumlah besar di seluruh tubuh agar dapat membantu sirkulasi darah.

Sirkulasi darah yang lancar akan membuat kegiatan ereksi penis berlangsung lama.

Sumber bahan makanan yang kaya akan vitamin ini antara lain: hati, kacang tanah, ayam, ikan tuna, salmon, dan selai kacang.

Selenium

Mineral antioksidan ini mampu melindungi sperma dari kerusakan, memaksimalkan  pembentukan sperma dan menurunkan mobilitasnya.

Pria dengan jumlah sperma rendah ternyata memiliki kadar selenium yang rendah. Selenium biasanya bersinergi dengan vitamin E. Sumber selenium antara lain: ikan tuna, ikan gindara, daging sapi, kalkun, mi, telur, dan nasi.

(Baca juga: Gus Dur, Raja Fahd, dan Guyonan "Dilarang Bersenggama" yang Membuat Raja Arab Saudi Itu Ngakak)

Vitamin B12

Vitamin ini bermanfaat mempertahankan kesuburan karena mampu memperbaiki jumlah dan pergerakan sperma. Sumber bahan makanan yang kaya akan vitamin ini antara lain: daging sapi, produk susu, telur, dan ragi.

Vitamin C

Vitamin yang bersifat antioksidan ini menurunkan risiko terjadinya kerusakan sperma, mencegah penggumpalan sperma sehingga sperma lebih mudah bergerak.

Sumber bahan makanan yang kaya vitamin ini antara lain: serealia, apel, anggur, jeruk, stroberi, asparagus, kol merah, merica, kentang dan kacang polong.