Find Us On Social Media :

Indonesia Baru Rencana, 7 Negara Ini Sudah Memindahkan Ibukota Negara Mereka. Apa Alasannya?

By Ade Sulaeman, Selasa, 4 Juli 2017 | 16:30 WIB

Brasil memindahkan ibukotanya dari Rio de Janeiro ke Brasillia.

Intisari-Online.com – Pemerintah Indonesia serius untuk memindahkan ibukota Republik Indonesia dari Provinsi DKI Jakarta.

Rencana Provinsi Kalimantan Tengah yang beribukota Palangkaraya terpilih sebagai ibukota baru bagi Republik Indonesia.

Sebenarnya, pemindahan ibukota sebuah negara seringkali terjadi. Salah satu alasannya adalah ibukota sangat padat penduduk dan kota lain tidak.

Atau dikarenakan ibukota baru sebelumnya merupakan daerah yang belum dikembangkan sehingga bisa memacu pembangunan.

Ibukota baru kadang-kadang berada di daerah yang dianggap netral terhadap kelompok etnis atau agama yang dapat mendorong persatuan, keamanan, dan kemakmuran.

(Baca juga: Hentikan Pemborosan Akibat Kemacetan, 1 dari 15 Alasan Ibu Kota Indonesia Harus Pindah ke Kalimantan)

Berikut beberapa negara yang telah memindahkan ibukota negaranya seperti dilansir dari thoughtco.com.

1. Amerika Serikat

Selama dan setelah Revolusi Amerika, Kongres Amerika Serikat bertemu di delapan kota.

Mereka berencana membangun sebuah ibukota baru di sebuah distrik federal yang terpisah dalam Konstitusi Amerika Serikat.

Presiden George Washington memilih lokasi di dekat Sungai Potomac. Virgina dan Maryland menyumbangkan tanah.

(Baca juga: Tahun 2018, Pemindahan Ibu Kota akan Mulai Dilakukan. Apakah akan ke Kalimantan Sesuai Ide Bung Karno?)