(Video) Lucunya, Anjing Ini Jadi Terkenal Gara-gara Senang Naik Bus Sendirian ‘Hanya’ untuk Pergi ke Taman

Ade Sulaeman

Penulis

Anjing naik bus ke taman

Intisari-Online.com – Kenalkan, Eclipse, seekor anjing campuran Labrador-bull mastiff milik Jeff Young. Anjing berwarna hitam ini ternyata sangat senang pergi ke taman.

Bila tuannya terlalu sibuk untuk mengajaknya ke taman atau sedang asyik ngobrol, maka Eclipse keluar dari rumah, lalu naik bus untuk pergi ke taman sendirian.

Kebiasaan ini berawal sekitar 4 tahun lalu, ketika Eclipse dan tuannya menunggu bus Jalur-D di halte bus. Anjing itu pun tahu bahwa mereka akan pergi ke taman.

Eclipse yang tidak sabar segera meloncat ke dalam bus begitu pintunya terbuka. Sementara Jeff masih merokok dan memutuskan untuk naik bus berikutnya.

Eclipse yang sudah di dalam bus menolak untuk turun. Jadilah anjing itu pergi sendirian dan bertemu dengan Jeff kemudian di taman.

(Baca juga: (Video) Banyak Anjing di Bali Dibunuh Secara Brutal dan Dagingnya Dijual ke Wisatawan yang Mengiranya Sebagai Daging Ayam)

Walaupun Jeff terkesan dengan hewan peliharaannya, ia tidak menyangka hal itu akan menjadi kebiasaan Eclipse yang kemudian membuatnya jadi selebritas di King County, Washington, Amerika Serikat.

Selama 4 tahun terakhir ini, anjing yang menyenangkan itu senang naik bus Jalur-D sendirian. Para sopir bus dan penumpang akhirnya mengenal Eclipse.

Anjing itu akan memilih tempat duduk di dekat jendela agar dapat melihat taman. Semua penumpang hanya tersenyum dan menyapanya.

Menurut Jeff pada reporter Komo News, ia sering mendapat telepon dari orang asing yang mengatakan telah menemukan anjingnya. Namun Jeff hanya menjawab bahwa hal itu tidak masalah.

“Aku bilang pada mereka bahwa Eclipse baik-baik saja. Anjing itu tahu apa yang dilakukannya,” kata Jeff.

(Baca juga: Kasihan, Tiga Tahun Anjing Patah Hati Ini Menunggu Tuannya yang Tak Pernah Kembali)

Eclipse menjadi terkenal secara internasional mulai 2015 ketika koran-koran di dunia menuliskan cerita tentang kebiasaannya naik bus sendirian untuk ke taman.

Foto-foto sang anjing yang pintar tengah duduk di dalam bus berdampingan dengan manusia, menjadi terkenal di media sosial.

Apalagi Eclipse tidak lupa membawa karcis bus langganan yang digantungkan di kalung lehernya.

Bahkan Eclipse memiliki buku kumpulan foto-foto dirinya di dalam bus.

Di King County, Washington, Amerika Serikat, para pengemudi bus bisa memutuskan sendiri apakah akan membiarkan hewan naik busnya.

(Baca juga: Tragis! Demi Memanjakan Turis, 70.000 Anjing Dibantai Setiap Tahun)

Namun sejauh ini tidak ada seorang sopir pun yang sampai hati menolak Eclipse naik ke bus mereka.

Perusahan bus itu sendiri mengeluarkan pernyataan resmi bahwa mereka menyukai Eclipse. Alasannya, karena anjing itu menyukai bus-bus mereka juga.

“Eclipse membuat semua orang gembira. Bagaimana bisa Anda tidak menyukai hal tersebut,” kata seorang penumpang, Tiona Rainwater, kepada KOMO News.

Eclipse mungkin anjing pengguna bus terkenal di dunia. Meskipun demikian, ia bukan satu-satunya anjing yang berbuat demikian.

Di Milan, Italia, ada seekor anjing campuran bernama Cacao yang senang naik bus untuk ke taman favoritnya.

Sedangkan di Moskow, Rusia, ada anjing dari kawasan pinggiran kota yang suka naik kereta bawah tanah menuju ke pusat kota untuk mencari makan setiap hari.

Artikel Terkait