4 Jet Tempur Israel Serang Suriah, Pesawat Militer Rusia Rontok

Yoyok Prima Maulana

Penulis

4 jet tempur Israel menyerang Suriah dan pada kejadian tersebut sebuah pesawat militer Rusia II-2 hilang dari radar atau rontok.

Intisari-online.com - Empat jet tempur Israel diberitakan menyerang Provinsi Latakia, Suriah pada Senin (17/9) malam.

Bertepatan dengan serangan tersebut, sebuat pesawat militer Rusia, II-2 yang mengangkut 14 awak hilang dari pantauan radar.

Latakia sendiri merupakan wilayah tempat beradanya Pangkalan Udara Khemimim Rusia beroperasi.

Menurut kantor berita negara Suriah, SANA, serangan itu menargetkan markas Agensi Industri Teknis di Latakia, yang dimiliki oleh militer Suriah.

Baca Juga : Inilah Kengerian Bom Fosfor yang Diduga Digunakan Amerika Menyerang Suriah dan Dilarang Konvensi Jenewa

"Pada tanggal 17 September, sekitar pukul 23.00 malam waktu Moskow (20.00 GMT), komunikasi dengan awak pesawat Il-20 Rusia hilang ketika melintasi Laut Tengah, sekitar 35 kilometer dari pantai Suriah, saat jalan pulang ke Pangkalan Udara Khmeimim," kata Kementerian Pertahanan Rusia, seperti dilansir Sputnik.

Media Suriah beranggapan, pesawat militer Rusia tersebut menjadi korban dari serangan jet tempur Israel.

Namun sekutu terdekat Israel, Amerika Serikat membantah wacana tersebut.

Mereka punya teori lain seputar hilang ataun rontoknya pesawat militer Rusia.

Baca Juga : Selangkah Lagi Israel akan Jadi Negara Superpower Militer di Dunia, Ini Syaratnya

Seperti dilansir dari CNN, seorang pejabat Amerika menyebut, justru pasukan Suriah secara tak sengaja menembak jatuh sebuah pesawat pengintai Rusia yang berisi 14 kru.

Ceritanya, saat digempur rudal oleh jet tempur F-16 Israel, Suriah ingin menyerang balik.

Mereka melancarkan tembakan antipesawat danapesnya malah mengenai pesawat Rusia Il-20.

Amerika sendiri tahu tentang insiden tersebut karena pasukan Suriah menyebarkan pencarian darurat terhadap pesawat yang mereka tembak.

Hanya saja, Amerika tidak tahu apa jenis pesawat tersebut sampai Rusia melaporkan jenis pesawat yang hilang.

Baca Juga : Jet Tempur Rusia Generasi Terbaru akan Dibekali Teknologi 'Pembunuh' F-22 dan F-35

Artikel Terkait