Find Us On Social Media :

(Video) Xiaomi Pocopone F1 Dibakar dan Digores, Ternyata Sebegini Ketangguhannya

By Afif Khoirul M, Sabtu, 15 September 2018 | 14:30 WIB

Intisari-online.com - Beberapa waktu lalu Xiaomi menggemparkan jagat smartphone dengan merilis ponsel murah bertenaga mewah.

Ponsel tersebut merupakan sub-brand terbaru dari Xiaomi yang diberi nama Pocophone F1.

Karena memiliki harga yang murah dan spesifikasi mewah, banyak orang meragukan kualitasnya dari Xiaomi Pocophone F1 ini.

Namun, melalui sebuah tayangan yang diluncurkan oleh YouTuber JerryRigEverything, memposting sebuah tes untuk menguji ketahanan ponsel ini.

Baca Juga : Angin Topan Hebat Diperkirakan Menyerang Hongkong, Toko-toko Jadi Kehabisan Lakban, Kok Bisa?

Pertama Pocophone F1 diuji dengan goresan, tahan bakar dan tahan air, untuk melakukanya ia menggunakan pisau tajam dan beberapa alat logam lain untuk menguji daya tahan perangkat.

Dalam semua ujian ini Xiaomi hampir melewati semuanya dan memperoleh peringkat yang bagus bagi pengujinya.

Misalnya, dalam menguji ketahanan goresan  ia menggunakan pemotong tajam pada layar melengkung 2.5D Gorilla Glass dan di sisi-sisi telepon.

Terlepas dari goresan dasar/lekuk pada layar, ponsel ini aman dari semua goresan yang dibuat menggunakan koin logam, kunci dan benda-benda sejenis lainnya yang biasa ada di saku Anda.

Baca Juga : Demi Lolos Dari Hukuman, Raja Kokain Pablo Escobar Tawarkan Uangnya Untuk Melunasi Utang Negara Rp296 T

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa Poco F1 sedikit tahan air dan menunjukkan kualitas pembuatan plastiknya, yang rentan terhadap goresan dan lecet.

Berbicara tentang sensor sidik jari, yang terletak di bagian belakang perangkat ini yang juga selamat dari goresan pisau tajam. 

Bahkan YouTuber tersebut tak segan menyebutnya Poco F1 "tak terkalahkan".

Xiaomi mengemas material berkualitas serupa untuk pelindung yang menutupi pengaturan kamera ganda di bagian belakang. 

Baca Juga : Berita Militer - Jawab Roket Hizbullah, Israel Kembangkan Rudal yang Jangkau Seluruh Timur Tengah

Secara keseluruhan, bagian belakang perangkat rentan terhadap goresan meski begitu ponsel ini tetap kokoh meski di jatuhkan dari ketinggian normal. 

Hanya saja, pastikan untuk menggunakan casing untuk perangkat karena bagian belakang rentan terhadap goresan.

Terlepas dari itu semua Xiaomi Pocophone F1 memang cukup menarik sebab ponsel ini sudah memiliki spesifikasi tangguh dengan menggunakan chipset Snapdragon 845.

Serta layar kekinian yang memiliki notch pada sisi atasnya, ponsel ini juga membawa kamera ganda beresolusi 12+12 mp pada sisi belakangnya.

Baca Juga : 'Surat Iblis' yang Konon Ditulis Biarawati 300 Tahun Lalu Berhasil Diterjemahkan, Ini Isinya

Untuk sisi depan ponsel ini memiliki kamera selfie beresolusi 20 mp yang cukup mumpuni untuk kebutuhan selfie dan video call.

Terlebih, ponsel ini juga dijual dengan harga yang cukup murah dikelasnya yaitu dengan harga kisaran Rp4 jutaan.

Lebih jelasnya Anda bisa menyaksikan sendiri secara langsung tayangan videonnya di bawah ini :