Find Us On Social Media :

Mengerikan dan Menyenangkan, Studi Sebut Ada 7 Jenis Pengalaman Mendekati Kematian, Apa Saja?

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 28 Agustus 2018 | 13:30 WIB

Intisari-Online.com - Tergantung pada keyakinan Anda, kematian seperti kehampaan yang tidak dapat diketahui tetapi tak terhindarkan kedatangannya.

Selain seperti yang sudah sering kita dengar 'ada terowongan terang', kita tidak tahu apa lagi yang akan kita lihat.

Namun kita tahu pasti bahwa kita semua akhirnya akan mencari tahu.

Seperti yang dilakukan Sam Parnia, direktur penelitian resusitasi di Stony Brook University School of Medicine di AS.

Baca Juga: Tetangga Keluhkan Halaman Rumah Sebuah Keluarga yang Sangat Kotor, Mereka Makin Miris Saat Melihat Dalamnya

Parnia telah mewawancarai lebih dari 100 orang yang telah hidup lagi setelah mendapat pengalaman mendekati kematian.

Diterbitkan dalam jurnal Resuscitation, Parnia telah mengelompokkan ingatan-ingatan dari korespondennya tentang mendekati kematian ke dalam tujuh kategori besar.

Kategori-kategori ini adalah:

1. Takut

2. Melihat binatang atau tumbuhan

3. Cahaya terang

4. Kekerasan dan penganiayaan

5. Deja-vu