Find Us On Social Media :

Blenda, Prajurit Wanita Swedia yang Membantai Tentara Pria Denmark Tanpa Ampun

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 31 Juli 2018 | 11:30 WIB

Intisari-Online.com- Blenda adalah pahlawan wanita yang ditemukan dalam mitos dan legenda Swedia.

Tidak jelas kapan tepatnya dia hidup, tetapi menurut legenda, tindakan heroiknya terjadi sekitar abad ke 6 hingga 8 Masehi.

Yakni pada masa pemerintahan Raja Alle di Geats.

Dilansir dari Ancient Origins, Blenda dikenang karena keberaniannya (dan kelicikan) dalam memimpin sekelompok wanita melawan tentara Denmark yang menyerang.

Baca Juga: Inilah Mimpi Buruk Para Ladyboy Thailand, Diminta Ikut Wajib Militer Bareng Tentara Pria!

Invasi Swedia

Selama masa pemerintahan Raja Alle, Geats meluncurkan serangan terhadap Norwegia.

Denmark di selatan menyadari hal ini, dan mengambil kesempatan untuk menyerang Swedia dan menjarah tanah mereka.

Smaland (tempat Blenda tinggal) menjadi satu kawasan yang diserang oleh Denmark.

Blenda, yang konon adalah wanita kelahiran bangsawan tidak bisa diam mendengar berita ini.

Dia pun segera menggalang kaum wanita untuk melawan penjajah.

Pertahanan Blenda

Para wanita menanggapi seruan Blenda dengan penuh semangat.