Find Us On Social Media :

Januari dan Februari Jadi Puncak Musim Hujan, Inilah Wilayah-wilayah yang Wajib Waspada Bencana

By Ade Sulaeman, Senin, 30 Januari 2017 | 14:30 WIB

Agar Tetap Fit di Musim Hujan

Intisari-Online.com - Melalui akun media sosial Facebook Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika, Deputi Bidang Meteorologi BMKG Dr. Yunus S. Swarinoto memberikan peringatan tentang akan datangnya puncak musim hujan.

(5 Tips Agar Tetap Fit di Musim Hujan)

Dalam postingan tersebut, Yunus menyatakan bahwa puncak musim hujan di Indonesia akan terjadi pada periode Januari hingga Februari 2017.

“Dari dinamika atmosfer saat ini menunjukkan aktifitas monsun Asia dan interaksinya dengan gelombang tropis serta kondisi sirkulasi angin di Indonesia cenderung mendukung pertumbuhan awan hujan utamanya di kawasan Sumatera, Jawa, Bali hingga Nusa Tenggara,” tulis Yunus.

(Yang Harus Disiapkan Saat Liburan di Musim Hujan)

Keberadaan beberapa wilayah di selatan yang memiliki tekanan rendah juga secara tidak langsung dianggap sebagai penyebab meningkatnya intensitas curah hujan tinggi di beberapa kawasan.

Sementara itu, beberapa wilayah seperti Bali, NTB, Babel, Sulsel serta pesisir selatan Jawa dianggap sebagai derah rawan banjir maupun tanah longsor akibat tingginya intensitas hujan. Sementara wilayah Banjarnegara diperkirakan akan mengalami angin kencang.

Bencana-bencana yang tergolong dalam bencana hidrometeologi tersebut juga masih sangat mungkin ditambah oleh bencana lain seperti banjir bandang atau pohon tumbang.

“Diperkirakan pada periode 30 Januari – 4 Februari 2017 wilayah Lampung bagian selatan, Banten, Jawa Barat bagian Selatan, Jawa Tengah dan Timur bagian Selatan, Bali, NTB dan NTT, Sulawesi Selatan dan Barat merupakan wilayah yang berpotensi terjadi hujan dengan intensitas tinggi,” tulis Yunus.

Untuk memudahkan warga dalam memantau bencana, BMKG membuka layanan informasi 24 jam:

- Call Center 021-6546315/18

- http://www.bmkg.go.id