Inilah Lima Hal yang Memperlambat Proses Metabolisme Kita

Ilham Pradipta M.

Penulis

Inilah Lima Hal yang Memperlambat Proses Metabolisme Kita

Intisari-Online.com – Metabolisme merupakan proses tubuh mengubah makanan dan minuman menjadi energi. Energi itulah yang menjadi ‘bahan bakar’ kita untuk berbagai aktivitas.Nah, kalau pembakaran kalori dalam tubuh melambat, sudah pasti pembakaran kalori ikut melambat. Sebenarnya apa saja yang bisa membuat metabolisme kita menjadi lambat?

1.Sarapan tanpa proteinTubuh membutuhkan waktu yang lebih lama untuk mencerna protein. Sehingga sebuah telur akan membuat tubuh kita lebih lengkap, daripada memilih segelas susu atau semangkuk karbohidrat di pagi hari. Memilih telur dadar atau greek yogurt dapat memberikan dorongan pada metabolisme kita. Selain itu, tubuh juga menggunakan kalori dan protein untuk proses metabolisme, daripada lemak atau karbohidrat.

2. Berhenti minum kopiMenurut Kristen Gradney, direktur ahli nutrisi di Our Lady of the Lake Regional Medical Center in Baton Rouge, Louisiana, meminum kopi berkafein dapat meningkatkan metabolisme kita. Hal itu disebabkan karena kafein akan diserap aliran darah dengan cepat. Lalu, ia akan mempercepat denyut jantung dan meningkatkan metabolisme lita.

3. Tidak minum cukup airSetiap sel dalam tubuh kita amat bergantung pada air. Nah, saat tubuh kekurangan cairan proses metabolisme pun akan melambat. Saat mengalami dehidrasi, kita juga lebih sedikit memiliki energi untuk berjalan, olahraga, atau melakukan apa yang perlu kita lakukan untuk membakar kalori.

4. Diet yang tak tepatDengan diet yang memotong asupan kalori secara besar-besaran, akan menimbulkan masalah pada metabolisme kita. Memang, tujuan diet tersebut untuk ‘menumpahkan’ lemak dalam tubuh. Tapi bila dilakukan secara tidak tetap tentu hasilnya akan buruk. Ketika diet ini kita lakukan, tubuh pun akan kelaparan sehingga memperlambat proses pembakaran kalori.Sebaiknya, selingilah diet kita dengan makanan kecil yang bergizi seimbangan. Setidaknya setiap tiga atau empat jam. Hal itu dapat menjaga metabolisme kita tetap lancar.

5. Duduk terlalu lamaTernyata duduk terlalu lama juga bisa memperlambat proses metabolisme kita. Ia juga dikaitkan dengan penyakit jantung, diabetes, dan risiko kesehatan lainnya. Sebenarnya proses metabolisme tidak berjalan secara otomatis. Proses tersebut membutuhkan gerakan/aktivitas tubuh, sederhananya seperti berjalan. Jadi cobalah untuk berdiri setiap setengah jam setelah lama duduk. Dengan berdiri, tubuh dapat membakar kalori lebih banyak daripada duduk.

(rd.com/Teresa Dumain)