Find Us On Social Media :

Ada Kisah Asmara Hubungan Sesama Jenis Dari Kasus Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali, Kenal Lewat MiChat

By Moh. Habib Asyhad, Sabtu, 11 Mei 2024 | 09:52 WIB

Ada hubungan asmara sesaja jenis di balik kasus pembunuhan bos kerajinan tembaga di Boyaolali, Jawa Tengah.

Intisari-Online.com - Salah satu hal yang mencuri perhatian di balik kasus pembunuhan bos kerajinan tembaga di Boyolali, Jawa Tengah, adalah adanya hubungan asmara di balik peristiwa tersebut.

BH (36), korban, disebut pernah dua kali berhubungan badan dengan I (27), pelaku asal Sragen, Jawa Tengah.

Keduanya disebut kenalan lewat aplikasi MiChat.

BH ditemukan tewas di dalam rumahnya di Kampung Kebonso, Kelurahan Pulisen, Boyolali, Jawa Tengah pada Jumat (3/5) malam.

BH adalah bos kerajinan tembaga di kota itu.

Mayatnya pertama kali diiketahui saat teman korban datang karena korban tak bisa dihubungi selama beberapa hari.

Ketika ditemukan, kondisi rumah BH tertutup rapat.

Tapi dari balik kaca jendela, saksi melihat ada bercak darah serta sosok orang yang terbujur.

Saksi kemudian melapor ke polisi.

Kurang dari 24 jam, polisi berhasil menangkap pelaku pembunuhan BH yakni I (27) di kawasan Terminal Tirtonadi Solo, Jawa Tengah, pada Sabtu (4/5) malam.

I adalah warga Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Berawal dari hubungan sesama jenis