Find Us On Social Media :

Sosok Kudungga, Raja Pertama di Kerajaan Kutai yang Memeluk Agama Hindu

By Afif Khoirul M, Kamis, 21 Desember 2023 | 13:50 WIB

Kudungga merupakan Raja Pertama di Kerajaan Kutai.

Intisari-online.com - Kerajaan Kutai adalah kerajaan Hindu tertua di Indonesia yang berdiri sekitar abad ke-4 Masehi di kawasan Muara Kaman, Kalimantan Timur.

Dipimpin oleh sosok Kudungan, merupakan raja pertama di kerajaan Kutai.

Kerajaan ini dikenal berkat penemuan tujuh buah prasasti yang disebut Yupa, yang memuat informasi tentang silsilah raja-raja Kutai dan upacara yajña yang mereka lakukan.

Salah satu raja Kutai yang menarik untuk diketahui adalah Kudungga, yang diyakini sebagai raja pertama dan pendiri kerajaan ini.

Kudungga adalah orang asli Indonesia yang berasal dari suku Dayak.

Namanya tidak memiliki unsur India, yang menunjukkan bahwa ia belum menganut agama Hindu.

Kudungga diduga merupakan kepala suku daerah setempat yang mengubah struktur pemerintahan menjadi kerajaan setelah ia mengenal kebudayaan Hindu India.

Menurut Prasasti Yupa, Kudungga memiliki putra bernama Aswawarman, yang kemudian menggantikan ayahnya sebagai raja Kutai.

Aswawarman adalah raja pertama Kutai yang menganut agama Hindu secara penuh, yang terlihat dari nama dan gelarnya yang berasal dari bahasa Sanskerta.

Aswawarman juga diberi julukan Wangsakerta, yang artinya pembentuk keluarga.

Kudungga: Raja Pertama yang Memeluk Agama Hindu

Baca Juga: Keruntuhan Kerajaan Kutai Martadipura, Akhir dari Kekuasaan Islam di Kalimantan Timur