Find Us On Social Media :

Sah, Presiden Jokowi Resmikan Kereta Cepat Jakarta-Bandung Whoosh, Benarkah Yang Pertama Di Asia Tenggara?

By Moh. Habib Asyhad, Senin, 2 Oktober 2023 | 12:05 WIB

Presiden Jokowi akhirnya meluncurkan Kereta Cepat Jakarta Bandung Whoosh di Jakarta Timur. Yang pertama di Asia Tenggara.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga mengungkapkan bahwa pengalaman adalah sesuatu yang mahal.

"Karena jika kita konsisten, kesalahan itu akan semakin sedikit, biaya kesalahan juga akan semakin menurun dan pada akhirnya biaya produksi, biaya proyek lama kelamaan semakin rendah," kata Jokowi.

Pidato Jokowi pun diakhiri dengan peresmian pengoperasian KCJB Whoosh.

"Dan dengan mengucap Bismillahiromanirohim, Kereta Cepat Jakarta Bandung Whoosh dioperasikan," katanya.

Selanjutnya, Jokowi pun memencet tombol peresmian pengoperasian KCJB Whoosh dan dilanjutkan dengan penandatangan prasasti.

Setelah itu, Jokowi bersama rombongan yang hadir akan melakukan uji coba KCJB Whoosh ke Stasiun Padalarang, Bandung.