Find Us On Social Media :

Perdagangan Di Kerajaan Sriwijaya Mengalami Kemajuan Yang Pesat Terutama Karena 2 Faktor Ini

By Moh. Habib Asyhad, Senin, 11 September 2023 | 16:17 WIB

Perdagangan di Kerajaan Sriwijaya mengalami kemajuan yang pesat terutama karena letak geografis kerajaan dan sistem birokrasi yang baik.

Perdagangan di Kerajaan Sriwijaya mengalami kemajuan yang pesat terutama karena letak geografis kerajaan dan sistem birokrasi yang baik.

Intisari-Online.com - Kerajaan Sriwijaya dikenal sebagai kerajaan maritim yang berkuasa atas jalur perdagangan di laut dan sungai.

Perdagangan Kerajaan Sriwijaya yang sangat maju bukan hanya memberikan keuntungan, tetapi mendatangkan kekayaan yang membuat kerajaan ini disegani oleh bangsa asing.

Pertanyaanya, apa yang membuat Kerajaan Sriwijaya mengalami kemajuan yang pesat?

Sebelum menjawab pertanyaan di atas, tentu kita harus tahu lebih dahulu bagaimana sejarah kemegahan kerajaan yang berpusat di Sumatera ini.

Kerajaan Sriwijaya diperkirakan berdiri pada abad ke-7, pusat pemerintahannya berada di Palembang, Sumatera Selatan.

Seperti disebut di awal, Sriwijaya menguasai jalur-jalur perdagangan di sekitar Selat Malaka.

Lalu apa faktornya?

Pertanya, letaknya yang strategis di tepi Selat Malaka.

Sebagai kerajaan maritim, kehidupan perekonomian Sriwijaya banyak bergantung dari pelayaran dan perdagangan laut.

Perdagangan di Kerajaan Sriwijaya mengalami kemajuan yang pesat terutama karena letaknya strategis di tepi Selat Malaka.

Sumatera merupakan pulau di Indonesia bagian barat yang paling dekat letaknya dengan daratan Asia Tenggara.