Find Us On Social Media :

Setelah Peristiwa Reformasi Soeharto Tak Mau Bertemu BJ Habibie, Benarkah Itu Terjadi Sampai Akhir Hayat?

By Moh. Habib Asyhad, Sabtu, 27 Mei 2023 | 14:05 WIB

Setelah membacakan surat pernyataan mundur sebagai presiden, Soeharto tak pernah bertemu lagi dengan BJ Habibie. Ada apa sebenarnya?

"Saya minta Menhankam Pangab, Pak Wiranto untuk menghubungkan saya dengan Pak Harto, tanggal 9 Juni.

Saya melalui telepon, saya sampaikan, Pak Harto, saya butuh masukan, Pak Harto lengser, saya mau tahu, data-data yang detail.

Kalau Anda gubernur digantikan orang lain, ada timbang terima, walau upacara tidak dibacakan, tapi ada bahan-bahannya," katanya.

Justru, kata BJ Habibie, Soeharto tegas menjawabnya agar tidak ada hubungan atau pertemuan antara BJ Habibie dan Soeharto.

BJ Habibie bertanya, mengapa demikian?

"Merugikan kita," kata Soeharto tegas.

"Bukan merugikan Pak Harto dan Habibie, kita ini kita bangsa Indonesia karena saya kenal Pak Harto," katanya.

Terkait dengan apa ruginya jika dua pemimpin itu bertemu dan menghapus banyak spekulasi yang berkembang.

"Ruginya karena diadu domba," ujar Habibie.

BJ Habibie kemudian mengungkapkan pesan terakhir Soeharto kepada dirinya.

"Begini, kamu selesaikan masalah-masalah yang kamu hadapi."

"Saya jadi emosional, saya mengatakan, Pak Harto, yang benar saja dong, saya juga manusia, punya perasaan, mengapa saya tidak bisa bertemu dengan Pak Harto," katanya.