Find Us On Social Media :

Iqbal Pakula Meninggal Dunia, Ini Golongan Darah yang Paling Rentan Terkena Serangan Jantung

By Ade S, Selasa, 25 April 2023 | 09:52 WIB

Aktor Iqbal Pakula menghembuskan napas terakhir usai mengalami gagal jantung. Ternyata ada golongan darah tertentu yang rawan alami serangan jantung.

Faktor Risiko Serangan Jantung

Serangan jantung adalah kondisi ketika aliran darah ke jantung terhambat oleh gumpalan darah atau plak lemak yang menumpuk di pembuluh darah koroner.

Akibatnya, jaringan otot jantung tidak mendapatkan oksigen dan nutrisi yang cukup sehingga mengalami kerusakan atau kematian.

Serangan jantung bisa menimpa siapa saja, namun ada beberapa faktor risiko yang dapat meningkatkan kemungkinan terjadinya kondisi ini.

Faktor risiko tersebut antara lain:

1) Usia

Risiko serangan jantung meningkat seiring bertambahnya usia. Pria berusia 45 tahun ke atas dan wanita berusia 55 tahun ke atas lebih rentan terkena serangan jantung dibandingkan kelompok usia lainnya.

2) Riwayat keluarga

Jika ada anggota keluarga dekat yang pernah mengalami serangan jantung sebelum usia 55 tahun untuk pria dan 65 tahun untuk wanita, maka risiko serangan jantung juga akan meningkat.

3) Merokok

Merokok dapat merusak lapisan dalam pembuluh darah dan memicu peradangan yang dapat menyebabkan penyempitan pembuluh darah. Selain itu, nikotin dalam rokok juga dapat meningkatkan tekanan darah dan denyut jantung.

Baca Juga: Suami Dee Lestari Meninggal Dunia Usai Sebulan Dirawat karena Stroke, Siapa Sangka Penyakit Ini Intai Pemilik Golongan Darah B Jika Tak Hindari Makanan Enak Ini