Find Us On Social Media :

Memaknai Keragaman Budaya di Indonesia, Kekuatan atau Tantangan?

By Khaerunisa, Minggu, 19 Februari 2023 | 14:20 WIB

Ilustrasi. Keragaman Budaya Indonesia.

Ya, kita dapat memaknai keragaman sebagai kekuatan dibanding kelemahan.

Meski begitu, tidak dapat dipungkiri bahwa keragaman juga merupakan tantangan, karena di satu sisi keragaman tersebut berpotensi menimbulkan konflik antarmasyarakat.

Oleh karena itulah pentingnya mengelola keragaman yang ada di Indonesia.

Kita memiliki semboyan Bhinneka Tunggal Ika, yang artinya meski berbeda-beda tetapi tetap satu jua.

Semboyan tersebut merupakan simbol persatuan berbagai perbedaan yang ada di masyarakat Indonesia.

Dapat menjadi kekuatan jika dikelola dengan baik, berikut ini manfaat keragaman budaya bagi suatu bangsa, dilansir dari situs Kementerian Pendidikan Kebudayaan (Kemdikbud):

1. Memperkaya kebudayaan nasional

Keberagaman budaya bermanfaat untuk memperkaya kebudayaan nasional.

Sebagai contoh Indonesia, yang dari Sabang sampai Merauke, mempunyai kebudayaan khas di tiap daerahnya.

Hal tersebut menjadikan Indonesia sangat kaya dalam hal kebudayaan.

Baca Juga: Weton Jodoh Ketemu 24 Harus Diwaspadai, Memangnya Kenapa Ya?