Find Us On Social Media :

Bagaimana Kabar Para Nenek 'Over 80 for Brady', Klub Nyata yang Menginspirasi Film tentang Fans Tom Brady?

By Khaerunisa, Sabtu, 11 Februari 2023 | 16:00 WIB

'Over 80 for Brady', klub penggemar nyata yang menginspirasi film '80 for Brady'.

Intisari-Online.com - Cerita unik film '80 for Brady' yang rilis pada 3 Februari 2023 lalu ternyata terinspirasi kisah nyata.

Para nenek-nenek fans berat atlet NFL legendaris Tom Brady benar-benar ada di kehidupan nyata.

Mirip judul filmya, sekelompok wanita fans Tom Brady itu dijuluki 'Over 80 for Brady'.

Film '80 for Brady' sendiri menceritakan kisah 4 wanita yang diperankan Jane Fonda, Lily Tomlin, Rita Moreno, dan Sally Field, sebagai fans berat Tom Brady.

Setelah sekian lama hanya nonton bareng lewat televisi, akhirnya pada tahun 2017 empat nenek dari geng tersebut berinisiatif untuk menyaksikan Brady secara langsung.

Spesifiknya lagi mereka menontonnya melalui event Super Bowl LI, ketika Tom Brady masih menjadi quarterback untuk tim New England Patriots.

Film ini mengikuti perjalanan 4 nenek tersebut menonton langsung pertandingan atlet favorit mereka.

Film '80 for Brady' berlatar cerita ketika Tom Brady masih tergabung dalam New England Patriots.

Sementara itu, kini sang atlet NFL legendaris itu telah mengumumkan pensiunnya.

Bahkan sebelum pensiun, Tom Brady telah berpindah tim ke Tampa Bay Buccaneers.

Baca Juga: Sosok Tom Brady yang Bikin Para Nenek Ngefans Berat di Film '80 for Brady', Atlet NFL Legendaris hingga Quarterback Terkaya!

Namun, New England Patriots memang klub yang lekat dengan Tom Brady.

Bagaimana tidak, ia menghabiskan 20 musim dengan tim tersebut sejak awal kariernya.

Bersama Patriots, Tom Brady pun telah tampil pada sembilan Super Bowl, dan sukses memenangi enam di antaranya.

Jika Tom Brady sudah pensiun, bagaimana kabar para nenek fansnya yang menginspirasi film '80 for Brady'?

Ada kabar sedih dan bahagia dari sekelompok wanita yang dijuluki 'Over 80 for Brady' tersebut.

Melansir CBS News Sunday Morning, dua orang dari mereka masih aktif sebagai penggemar NFL. Mereka adalah St Martin dan Pensavalle yang masing-masing berusia 95 dan 94 tahun.

Sementara itu, dua orang lainnya bernama Anita dan Pat kini tinggal di panti jompo.

Kabar sedihnya, salah satu dari mereka yaitu Claire, telah meninggal dunia.

Ya, pada klub aslinya, para wanita penggemar berat Tom Brady itu beranggotakan 5 orang.

Kelima wanita tersebut telah berteman selama lebih dari 70 tahun, dan mereka juga merupakan fans berat Tom Brady yang berdedikasi.

Dahulu mereka berkumpul secara teratur, bahkan hingga mendapat julukan klub 'Over 80 for Brady.

Baca Juga: Mulai Jadi 'Pendamping' KTP Elektronik, Ini Cara Membuat KTP Digital

"Teman baik tetap bersama dan tetap bersama dan saling membantu," kata Pensavalle kepada CBS News Sunday Morning.

Mereka mengungkapkan keinginan mereka yang tersisa, yaitu untuk bertemu dengan Tom Brady.

"Kuharap kita melihatnya sebelum kita mati!" St Martin berkata, yang disindir Pensavalle, "Sebaiknya mereka bergegas!"

Bagaimana Kisah Klub 'Over 80 for Brady' Akhirnya Jadi Film?

Kisah para nenek tersebut bisa menjadi inspirasi film '80 for Brady' bermula dari seorang cucu Pensavale, Max, yang bekerja di Hollywood.

Dia memutuskan untuk mengajukan ide tersebut sebagai sebuah film.

Brady sendiri kemudian memanfaatkan kesempatan untuk membuat film dari kisah para fansnya tersebut.

Dia bahkan mengirim pesan pribadi ke Pensavalle, mengatakan dalam pesan video, "Saya ingin membuat film berdasarkan kru Over 80 for Brady Anda."

Selain menjadi produser untuk film tersebut, Tom Brady juga membuat cameo kecil bersama dengan mantan rekan setimnya di Patriots Rob Gronkowski, Danny Amendola dan Julian Edelman.

Baca Juga: Menghitung Weton Jodoh Sabtu Pon, Ini Weton yang Cocok Untuknya

(*)