Find Us On Social Media :

Turki Dihantam Gempa 7,8 Magnitudo, Rupanya Negara Itu Memang Jadi 'Sarang' Gempa

By Mentari DP, Senin, 6 Februari 2023 | 15:30 WIB

Gempa bumi 7,8 magnitudo guncang Turki.

Intisari-Online.com - Turki bagian selatan diguncang gempa bumi dengan kekuataan 7,8 magnitudo pada Senin (6/1/2023) pagi.

Pusat gempanya berasal dari 23 km timur Nurdagi, Provinsi Gaziantep pada kedalaman 24,1 km.

Nurdagi sendiri terletak di sepanjang perbatasan Turki-Suriah. Tidak heran beberapa negara tetangga seperti Suriah dan Lebanon juga merasakan gempa bumi.

Hingga berita ini diturunkan, dilaporkan lebih dari 500 orang tewas serta hampir sebagian besar bangunan runtuh.

Hal inilah yang membuat penduduk berlarian ke jalan.

Apalagi sejumlah gempa susulan terus terjadi di Turki. Misalnya gempa susulan berkekuatan 6,7 magnitudo setelah 11 menit dari gempat utama.

Beberapa gempa susulan lainnya juga berkekuatan di atas 5 magnitudo yang membuat orang-orang memilih meninggalkan rumah dan menunggu di pinggir-pinggir jalan.

Bisa dibilang gempa kali ini merupakan gempa bumi pertama dalam lebih dari 100 tahun yang membuat satu negara panik.

Ya, gempa bumi pada hari Senin ini sama kuatnya dengan gempa terkuat yang tercatat di Turki pada tahun 1939.

Dilansir dari nytimes.com pada Senin (6/2/2023), gempa paling kuat yang pernah tercatat di Turki terjadi pada Desember 1939 di timur laut Turki.

Gempa bumi itu menewaskan sekitar 30.000 orang menurut  Stephen Hicks, peneliti seismologi di Imperial College London, di Twitter.

Baca Juga: Candy Jones, Sosok Nyata dari Film Salt, yang Dicuci Otaknya Untuk Jadi Mata-mata CIA

Turki sendiri disebut-sebut sebagai sarang aktivitas seismik.

Sebab negara ini berada di Lempeng Anatolia, yang berbatasan dengan dua patahan utama saat bergerak ke arah timur laut melawan Eurasia.

Patahan Anatolia Utara melintasi negara itu dari barat ke timur dan patahan Anatolia Timur terletak di wilayah tenggara negara negara lintas benua itu.

Berikut ini adalah beberapa gempa bumi mematikan lainnya yang terjadi di sepanjang garis patahan tersebut dalam beberapa dekade terakhir.

Oktober 2020

Gempa berkekuatan 7 magnitudo terjadi di dekat Samos, sebuah pulau Yunani di Laut Aegea dekat pantai Turki.

Gempa ini menewaskan sedikitnya 24 orang di Turki dan menyebabkan lebih banyak korban di Yunani.

Januari 2020

Gempa berkekuatan 6,7 magnitudo mengguncang Turki timur.

Dilaporkan gempa ini menewaskan sedikitnya 22 orang, melukai ratusan orang, dan menyebabkan getaran sampai ke Suriah, Georgia, dan Armenia.

Oktober 2011

Gempa berkekuatan 7,2 v di Turki timur menewaskan sedikitnya 138 orang dan melukai sekitar 350 orang.

Gempa tersebut berpusat di Provinsi Van, tidak jauh dari perbatasan dengan Iran, dan terasa kuat di desa-desa terdekat dan beberapa bagian Irak utara.

Baca Juga: Warga Ketakutan Setengah Mati, Mendadak Muncul Pulau Baru Pasca Gempa Bumi Maluku 7,5 Magnitudo, Apakah Berbahaya?

Maret 2010

Gempa berkekuatan 6,0 magnitudo juga melanda Turki timur dan menewaskan 51 orang.

Satu desa sebagian besar hancur dan empat lainnya rusak berat.

Gempa kedua dengan 5,6 magnitudo kemudian menghantam area yang sama, diikuti dengan sejumlah gempa susulan.

Agustus 1999

Gempa berkekuatan 7,4 magnitudo melanda kota Izmit di Turki barat dan menewaskan lebih dari 17.000 orang.

Itulah beberapa gempa bumi mematikan lainnya di Turki.

Baca Juga: Ada Peringatan Tsunami Pasca Gempa Bumi 7,5 Magnitudo di Maluku, Ini Tanda-tanda Tsunami yang Bisa Anda Cermati