Find Us On Social Media :

Misteri Hilangnya Trofi Piala Dunia, Pernah Dicuri di Siang Bolong

By Khaerunisa, Senin, 21 November 2022 | 14:55 WIB

(Kiri) Trofi Piala Dunia Terkini, (Kanan) Trofi Jules Ramet.

Untuk diketahui, bentuk dari Piala Jules Ramet berbeda dengan trofi Piala Dunia saat ini.

Trofi Jules Remat memiliki dimensi tinggi 35 sentimeter dan beratnya 3,8 kilogram. Adapun wujud trofi Jules Rimet adalah seorang wanita bersayap yang melambangkan Nike, dewi kemenangan Yunani kuno, sedang mengangkat piala segi delapan.

Dikutip dari The Guardian, trofi Jules Rimet lahir pada 1929 dari tangan seorang pematung asal Perancis bernama Abel Lafleur.

Namun saat itu nama piala tersebut adalah 'Victory'. Perubahan nama menjadi trofi Jules Ramet terjadi pada 1946.

Sementara negara pertama yang berhasil mengangkat trofi Jules Rimet adalah Uruguay selaku pemenang Piala Dunia 1930.

Pernah Dikabarkan Jadi Target Pencurian Kelompok Nazi

Sempat berembus kabar bahwa piala tersebut menjadi target pencurian ketika ia disimpan di Italia.

Saat itu, selama perang dunia kedua, trofi Jules Rimet berada di Italia selaku negara pemenang Piala Dunia 1938.

Federasi Sepak Bola Italia menyimpan trofi Jules Rimet di sebuah brankas bank di Kota Roma.

Pada masa itu, trofi Jules Rimet dikabarkan menjadi target pencurian kelompok Nazi.

Baca Juga: Kalah Telak di Pemilu Malaysia, Ini Penyebab Karier Politik Mahathir Mohamad Disebut Sudah Tamat