Find Us On Social Media :

8 Tips Ini Buktikan Bahwa Turunkan Berat Badan Bukanlah Mimpi Belaka

By Ade Sulaeman, Senin, 25 Juli 2016 | 06:00 WIB

8 Tips Ini Buktikan Bahwa Turunkan Berat Badan Bukanlah Mimpi Belaka

Intisari-Online.com - Saat kita belum juga berhasil menahan diri untuk mengonsumsi makanan-makanan penambah berat badan, produsen makanan sudah gelontorkan jutaan dolar untuk membuat makanan yang mampu menggoda kita.

Untungnya, dalam beberapa tahun terakhir, para peneliti telah menemukan beberapa trik untuk membantu menekan rasa lapar. Gunakan kartu truf ini ketika dorongan untuk makan berlebihan muncul. Trik ini ada berdasarkan hasil studi ilmiah sehingga Anda layak memercayainya.

1. Gantung cermin besar di ruang makan Anda

Penelitian menunjukkan bahwa orang yang makan di depan cermin, akan kurang bisa menikmati junk food. Hasilnya, Anda akan makan lebih sedikit makanan yang tidak sehati ketimbang Anda makan di ruang tanpa cermin.

Sebaliknya, orang-orang yang menerapkan pola makan sehat akan merasa lebih positif dan gembira mengenai diri mereka sendiri.

Para peneliti menemukan, refleksi Anda dari dalam cermin dapat membantu Anda memilih makanan yang sehat. Anda tidak akan senang melihat refleksi diri sendiri dengan setumpuk makanan sampah. Tetapi pilihan yang sehat akan memicu emosi positif.

2. Bersihkan dapur Anda

Luangkan waktu 10 menit untuk membereskan dapur yang berantakan dan tidak terorganisir. Penelitian berkata, dapur berantakan membuat seseorang lebih mungkin untuk meraih makanan ringan yang tidak sehat seperti cookies, menurut sebuah studi yang dimuat dalam jurnal Environment and Behavior.

Mereka makan sekitar 100 kalori lebih dibandingkan dengan orang-orang yang memiliki dapur yang rapi. Dapur yang rapi membuat orang lebih cenderung memilih wortel dibanding makanan instan sarat kalori.

3. Bayar tunai untuk camilan

Para ilmuwan menemukan, merogoh dompet atau kantung untuk membayar tunai permen atau sekantong keripik dapat memberikan jeda yang cukup untuk mempertimbangkan kembali pembelian tersebut.

Rasa sakit berpisah dengan uang tunai bisa mengehentikan keinginan impulsif membeli camilan tidak sehat.