Find Us On Social Media :

Nasib Masa Depannya Tidak Jelas, Negara-negara Karibia Malah Jajakan Paspor Senilai Dua Miliar Rupiah untuk Peminat Kewarganegaraan dari Penduduk Dunia yang Ingin Tinggal di Eropa

By May N, Senin, 23 Mei 2022 | 07:00 WIB

Jet tempur Israel jatuh di Lebanon, kecurigaan semua dijatuhkan kepada Iran

Padahal, Jad sama sekali belum pernah ke Saint Kitts.

Teman-teman Jad dari Lebanon yang juga tinggal di wilayah Teluk juga beramai-ramai membeli "paspor pulau" atau berinvestasi di pemukiman elit di Yunani dan Portugal hanya agar bisa mendapatkan tempat untuk tinggal.

Ini merupakan bagian dari apa yang disebut sebagai skema "visa emas".

"Ini bukan hanya tren tetapi bentuk solusi nyata," kata Jad.

Kalangan ekspatriat Lebanon di negara-negara Teluk Arab telah lama menanggung beban pertarungan politik dan keretakan negeri.

Tahun lalu, beberapa negara Teluk memutuskan hubungan diplomatiknya dengan Lebanon selama berbulan-bulan setelah seorang menteri Lebanon mengkritik intervensi militer pimpinan Arab Saudi di Yaman.

Kuwait juga membatasi jumlah visa yang diberikan kepada warga Lebanon.

Banyak warga Lebanon diaspora yang khawatir negara-negara Teluk lainnya juga akan melakukan hal yang sama.

"Itu yang akhirnya membuat saya berpikir: saya punya masalah di sini dan saya tidak mau membahayakan pekerjaan saya di Teluk," kata pengusaha yang berbasis di Dubai, Marielli Bou Harb (35).

Tahun lalu, Harb membeli paspor Saint Kitts untuk keluarganya yang terdiri dari empat orang.

Pada waktu itu ada diskon besar-besaran karena pandemi Covid-19 menggoyang perekonomian Saint Kitts yang sangat bergantung pada sektor pariwisata.

Harga satu paspor biasanya sekitar 150.000 dollar AS.

Uang biaya pengurusan paspor itu langsung disalurkan ke dana pembangunan berkelanjutan di Saint Kitts.

Dana hasil pengurusan paspor itu kemudian digunakan misalnya untuk memasang lampu lalu lintas di ibukota Basseterre pada 2018.

Negara-negara di kawasan Karibia lainnya termasuk Antigua dan Barbuda, Dominika, Grenada, dan Saint Lucia juga menjual paspornya.

Baca Juga: Tampak Mencurigakan Bawa Belasan Ponsel dan Paspor Palsu, Pria Setengah Baya Ini Ditangkap di Bandara Soekarno-Hatta, Terkuak Terlibat Operasi Intelijen Asing Negara Ini