Find Us On Social Media :

Pimpin Uni Soviet dengan Kejam dan Musnahkan Nyawa Hampir Seluruh Rakyatnya, Joseph Stalin Ternyata Pernah Berebut Kekuasaan dengan Adolf Hitler Demi Uni Soviet, Begini Sejarahnya

By May N, Selasa, 5 April 2022 | 16:31 WIB

Diktator Soviet Joseph Stalin

Intisari-Online.com - Joseph Stalin (1878-1953) adalah diktator Uni Soviet (Rusia saat ini) dari 1929 hingga 1953.

Lewat kepemimpinannya, Uni Soviet diubah dari masyarakat petani menjadi negara adidaya industri dan militer.

Namun selama pemerintahannya, teror terjadi dan jutaan warganya sendiri tewas selama pemerintahan brutal itu.

Akhir tahun 1920-an, Stalin meluncurkan serangkaian rencana lima tahunan yang bertujuan mengubah Uni Soviet dari masyarakat petani menjadi negara adidaya industri.

Rencana pengembangannya berpusat pada kendali pemerintah atas ekonomi dan termasuk kolektivisasi paksa pertanian Soviet.

Pemerintah Soviet sejak itu mengambil kendali atas pertanian.

Pemerintahan Stalin menembaki atau mengasingkan jutaan petani yang menolak untuk bekerja sama dengan pemerintahan Stalin.

Kemudian kebijakan dipusatkan, membuat pemilihan kebijakan tidak efisien dan justru menyebabkan kelaparan meluas, menewaskan jutaan orang.

Stalin memerintah dengan teror dan dengan totaliter. Dia tidak segan-segan melenyapkan siapa pun yang mungkin menentangnya.

Polisi rahasia diperluas kekuasaannya, mendorong warga untuk memata-matai satu sama lain.

Akhirnya berdirilah sistem Gulag yang menyebabkan jutaan orang terbunuh atau dikirim ke kamp kerja paksa.

Kemudian pada paruh kedua 1930-an, Stalin melembagakan “Pembersihan Besar-besaran.”