Bisa Pakai Bubuk Kopi Lho! Begini Cara Mengusir Semut dari Meja Dapur secara Efektif

Muflika Nur Fuaddah

Penulis

Cara Mengusir Semut dari Meja Dapur

Intisari-Online.com - Tahukah Anda bagaimana cara mengusir semut dari meja dapur?

Sebelum mengetahuicara mengusir semut dari meja dapur, Anda tentu sadar bahwa meja dapur memang digunakan untuk bermacam keperluan.

Hal itu termasuk untuk menyimpan beragam bumbu dapur dan meletakkan peralatan masak.

Akibatnya, bukan mengherankan jika meja dapur cenderung mengundang bahkan dikerubungi oleh semut.

Melansir Kompas.com,menggunakan campuran minyak zaitun atau minyak esensial dan bubuk kopi dapat mengusir semut.

Cara mengusir semut dari meja dapur

Minyak zaitun dan bubuk kopi sama-sama memiliki aroma yang kuat sehingga dibenci semut.

Jadi, taburkan campuran ini di semua permukaan meja dapur menggunakan spons atau kain lap.

Baca Juga: Kegilaan Kaisar Romawi Tiberius, Punya Selera Seksual Menyimpang Bahkan Bayi Pun Sampai Diculik Lalu Dijadikan Pemuas Nafsunya dengn Cara Tak Masuk Akal Ini

Baca Juga: Ini 5 Cara Menyembuhkan Sakit Gigi dengan Pijatan, Mudah Banget!

1. Bisa pakai minyak esensial

Alternatifnya, kamu dapat menggunakan minyak esensial beraroma lemon eukaliptus atau pepermin.

Minyak ini adalah insektisida alami yang bekerja baik sebagai semprotan pengusir semut dan bisa membunuh hama yang bersentuhan dengannya.

Jadi, minyak esensial lemon eukaliptus tidak hanya efektif untuk semut, tapi juga serangga seperti laba-laba yang bersarang di meja dapur.

Cara menggunakannya cukup mudah.

Tuangkan 10 tetes minyak esensial ke dalam air diffuser, lalu nyalakan selama satu jam.

Semut tidak akan terlihat lagi di meja dapur.

2. Mencegah semut kembali ke meja dapur

Baca Juga: Coba Cuci Wajah dengan Air Lengkuas, Ternyata Bisa Hilangkan Jerawat dan Noda Bekas Jerawat pada Wajah

Baca Juga: Bakal Rugi Kalau Tidak Coba, Malam Ini Coba Rendam Kaki dengan Air Rebusan Jahe Sebelum Tidur, Anda Akan Terkejut dengan Manfaatnya!

Meski sudah mengusir satu koloni semut, serangga ini tetap dapat kembali lagi ke meja dapur.

Hal ini bisa dicegah menggunakan daun mint yang ditaruh pada beberapa titik tertentu.

Kamu juga bisa menaburkan daun mint kering di sekitar rumah untuk menghalau semut masuk, termasuk ke meja dapur.

Selanjutnya, jangan lupa selalu membersihkan meja dapur agar tidak ada remah makanan yang tersisa atau sampah yang berserakan.

Baca Juga: Sanksi Eropa untuk Rusia Tak Ada Gunanya, Putin Berhasil Terapkan Cara Hukum Eropa Lebih Berat dengan Terapkan Cara Mustahil Ini untuk Pembayaran Gas dari Rusia

Baca Juga: Bagaimanakah Cara Dakwah Sunan Kalijaga? Ternyata Seperti Ini

(*)

Artikel Terkait