Find Us On Social Media :

Hidup Berdampingan dengan Dinosaurus, Sosok Predator Laut Sepanjang 10 Meter Ditemukan, Ilmuwan Sampai Bengong Pas Tahu Berat Kepalanya Hampir Satu Ton

By Mentari DP, Selasa, 11 Januari 2022 | 08:30 WIB

Dinosaurus punah 66 juta tahun yang lalu.

Intisari-Online.com - Dinosaurus merupakan hewan yang diprediksi menghuni Bumi sekitar 230 juta tahun lalu. 

Namun sekitar 66 juta tahun yang lalu, dinosaurus punah.

Karena kepunahan hewan purba itu sudah terjadi jutaan tahun yang lalu, tentu saja apapun yang berkaitan dengan dinosaurus begitu menarik perhatian.

Apalagi jika dinosaurus atau hewan purba lainnya ditemukan di zaman modern seperti sekarang.

Seperti yang terjadi baru-baru ini.

Dilansir dari bbc.com pada Selasa (11/1/2022), Joe Davis, yang bekerja di Rutland Water Nature Reserve, mengungkap bahwa dia telah menemukan dinosaurus.

Dia pun langsung menelpon dewan daerah.

"Saya menelepon dewan daerah dan saya berkata saya pikir saya telah menemukan dinosaurus," jelas Joe Davis.

Baca Juga: Beratnya Capai 1 Ton Lebih, Inilah Monster Ular dari Zaman Prasejarah yang Pilih Buaya Sebagai Mangsanya

Baca Juga: Monster Setinggi Tiang Telepon, Berleher Panjang, hingga Bertubuh Raksasa Ditemukan di Antartika, Begini Bentuknya

Selama pekerjaan lansekap di reservoir cadangan pada Februari 2021, dia melihat sesuatu yang aneh menyembul dari lumpur.

Tapi setelah diperhatikan baik-baik, itu bukan dinosaurus.