Find Us On Social Media :

Belum Saatnya Lepaskan Masker! Bagi yang Berkacamata, Ini Cara Agar Kacamata Tak Berembun saat Kenakan Masker

By Khaerunisa, Rabu, 1 Desember 2021 | 14:45 WIB

Ilustrasi. Orang berkacamata menggunakan masker.

Intisari-Online.com - Sudah dua tahun lamanya kita memerangi virus corona yang masih tetap menginfeksi orang-orang di seluruh dunia.

Meski dalam beberapa bulan terakhir kasus Covid-19 mengalami penurunan dibanding pertengahan tahun ini, tetapi kini kita kembali diperingatkan untuk tetap waspada dengan varian Omicron yang dikhawatirkan.

Varian baru virus corona B.1.1.529 atau Omicron tengah menjadi kekhawatiran bagi para peneliti dan juga masyarakat dunia.

Kasus varian baru ini telah banyak dikonfirmasi di sejumlah negara di dunia.

Baca Juga: Jadi Negara dengan Kasus Virus Corona Tertinggi di Dunia di Tengah Merebaknya Varian Omicron, Joe Biden Tak Mau Terapkan Lockdown, 'Lockdown Tidak Diperlukan'

Langkah-langkah pengetatan pun segera diambil untuk mencegah penyebaran varian tersebut.

Presiden RI Joko Widodo pun menegaskan agar Indonesia tetap waspada terhadap kemunculan varian baru Covid-19.

Seperti dikutip Kompas.com (29/11/2021), Jokowi mengungkapkan antisipasi dan mitigasi harus disiapkan sedini mungkin, khususnya untuk mencegah Omicron masuk ke Indonesia.

Pandemi masih menjadi ancaman bagi dunia, termasuk Indonesia, untuk itu jangan sampai kita mengendurkan penerapan protokol kesehatan, salah satunya penggunaan masker.