Find Us On Social Media :

Bisa Bikin Pria dan Wanita Sama-sama Mabuk Kepayang saat Melihatnya, Inilah Nakazawa Koto, Samurai Wanita Tercantik Sejagat, Jadi Jomblo Seumur Hidup Justru karena Kemampuan Berpedangnya

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 21 September 2021 | 15:42 WIB

Nakazawa Koto, Samurai Wanita Tercantik Sejagat.

Intisari-Online.com - Nakazawa Koto adalah samurai wanita dari periode Bakumatsu.

Dia bergabung dengan Roshigumi, Shinshengumi dan kemudian ke pasukan Shinchogumi.

Nakazawa juga bekerja sebagai agen shogun pro-Tokugawa dalam Perang Boshin.

Nakazawa Koto lahir di Provinsi Kzuke.

Dia sangat terampil dalam seni bela diri sejak kecil, terutama dalam Kenjutsu.

Pada tahun 1863, dia pergi ke Kyoto dengan berpakaian seperti seorang pria mengikuti kakaknya, Sadamasa yang berpartisipasi dalam kelompok Roshigumi di Kyoto.

Baca Juga: Inilah Perlengkapan yang Digunakan Para Samurai, dari Pedang Panjang yang Menakutkan Hingga Kipas Pemberi Sinyal Pesan

Dia memiliki tinggi 170cm, yang relatif tinggi untuk seorang pria Jepang pada waktu itu, jadi ketika melapor ke petugas Shogun Kyoto, Dia dianggap seorang pria.

Dia kemudian ikut mandaftar dalam kelompok pembela Kyoto yang dipimpin oleh Kyokawa Hachir.

Meskipun Roshigumi didanai oleh Tokugawa Bakufu, pemimpin Kyokawa Hachir dan yang lainnya memiliki loyalitas yang kuat kepada kaisar dan berencana untuk mengumpulkan ronin lain di Kyoto untuk mengawasi kota dari para pemberontak.

Pada 26 Maret 1863, Kiyokawa memimpin Roshigumi keluar dari Edo sebagai garda depan prosesi Shogun Iemochi ke Kyoto, mereka tiba pada 10 April 1863.

Baca Juga: Kisah Takayama Ukon, Samurai Kristen yang Hebat, Berjuang untuk Agama dan Negaranya dengan Tetap Pertahankan Nilai-nilai Samurai Sampai Akhir Hayat