Find Us On Social Media :

Tekan Angka Positivity Rate Covid-19, Satgas Covid-19 Imbau Masyarakat Tetap Disiplin Prokes

By Fathia Yasmine, Rabu, 1 September 2021 | 13:21 WIB

Dialog Forum Merdeka Barat 9 (FMB 9) - KPCPEN bertajuk ‘Dialog Semangat Selasa’, Selasa (31/08/2021).

Baca Juga: Pantas Saja PPKM Level 4 Diperpanjang Lagi, Ternyata WHO Bocorkan Statistik Mengkhawatirkan Indonesia, Masuk 5 Kasus Baru Tertinggi di Dunia

Terkait aktivitas Duta Perubahan Perilaku, dr Grace Hananta selaku perwakilan Duta Perubahan Perilaku menyebut, saat ini dirinya terus mendorong kesadaran prokes melalui Gerakan Pakai Masker (GPM).

Gerakan ini, kata Grace, menekankan tentang pentingnya melakukan ajakan 3M dengan cara yang nyaman dan menyenangkan, utamanya kepada generasi muda.

“Kita harus tunjukkan seberapa hebat kita bisa terus sadar mengenakan masker. Inti ajakan dari GPM adalah pokoknya pakai masker dulu. Masker apapun jenisnya. Kita harus sadar, bahwa sekarang mengenakan masker itu seperti halnya kita mengenakan baju,” ujar Grace.

Senada dengan dr Grace, pelaku seni Jeremy Teti mengungkapkan, publik figur juga memiliki tanggung jawab untuk mengedukasi masyarakat. Untuk itu, ia mengingatkan agar masyarakat tidak lupa menggunakan masker dengan baik dan benar, terutama ketika memiliki mobilitas tinggi.

“Publik figur punya  tanggung  jawab  moral  menjadi role  model  (tokoh  panutan) orang-orang sekitarnya.  Kita  harus  mencontohkan  protokol  kesehatan  yang  benar.  Selain  itu,  memotivasi  dan meyakinkan masyarakat untuk  segera mendapatkan vaksin,” ujar Jeremy.

Melalui sinergi antara Satgas Covid-19 dengan Duta  Perubahan  Perilaku, Sonny berharap, proses ikhtiar dalam mengatasi pandemi Covid-19 dapat berjalan lancar. Masyarakat pun dapat beraktivitas kembali seperti dahulu kala.

“Perbaikan situasi COVID -19 tidak boleh membuat kita lengah, melainkan harus tetap disikapi dengan hati-hati dan penuh  kewaspadaan,” kata Sonny.