Find Us On Social Media :

Tak Jalankan Puasa Wajib Ramadan 17 Agustus 1945, Begini Kata Bung Karno Seusai Rangkaian Peristiwa Rengasdengklok dan Proklamasi

By Muflika Nur Fuaddah, Senin, 2 Agustus 2021 | 17:39 WIB

Peristiwa Rengasdengklok

Intisari-Online.com - Tanggal 17 Agustus 1945 merupakan hari proklamasi kemerdekaan Indonesia yang didahului peristiwa Rengasdengklok.

Tak banyak yang tahu, saat itu juga bertepatan dengan bulan Ramadhan.

Tepatnya, pada tanggal 9 Ramadhan 1364 Hijriyah.

Sebelum kemerdekaan Indonesia diproklamasikan, terdapat sejumlah peristiwa yang mewarnai hal itu.

Baca Juga: Benarkah Tak Ada Sinergi antara Perjuangan Bung Karno dan Para Pemuda?

Misalnya, ada dugaan penculikan sejumlah tokoh tua seperti Soekarno dan Hatta oleh para tokoh muda.

Mereka dibawa ke sebuah kota yang tidak jauh dari Jakarta, yaitu Rengasdengklok.

Tujuan peristiwa Rengasdengklok atau 'penculikan' itu untuk mendesak Soekarno agar segera memproklamasikan kemerdekaan Indonesia.

Baca Juga: 'Kalau Tak Percaya, Gorok Leher Saya' Ujar Bung Karno pada Malam Jelang Proklamasi Kemerdekaan, 'Ketegangan' Ini Pemicunya