Find Us On Social Media :

Seantero Indonesia Membencinya Setengah Mati Sampai Dijuluki 'Menteri Provokator', Menteri Termuda Malaysia Syed Saddiq Kini Jadi Pesakitan Usai Didakwa Korupsi, Ini Cuitan Kontroversialnya

By Maymunah Nasution, Kamis, 22 Juli 2021 | 17:48 WIB

Syed Saddiq, Menpora Malaysia yang kini terlibat korupsi dan pencucian uang. Indonesia menjulukinya 'Menteri Provokator'

Syed Saddiq tidak hanya disorot karena korupsi, ia juga menjadi musuh bersama masyarakat Indonesia terutama suporter Timnas Indonesia.

Hal ini terkait dengan masalah pemukulan suporter Indonesia, yang ramai pada lalu.

Saat itu ada video yang memperlihatkan aksi kekerasan pada suporter Indonesia, segera saja video itu viral di media sosial.

Kejadian naas terjadi saat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2020 antara Malaysia dan Indonesia di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).

Baca Juga: Keluar dari Stadion, Suporter PSM Makassar Dipanah Orang Tak Dikenal

Kedua suporter dua negara sudah ricuh sejak pertandingan berlangsung.

Namun tiba-tiba suporter Indonesia menjadi korban kekerasan dan video terkait insiden itu viral di media sosial.

Video disertai dengan tulisan bahasa Melayu, menunjukkan pengeroyokan terhadap orang yang diduga suporter Indonesia.

Sebagai Menpora pada saat itu, Syed Saddiq akhirnya buka suara.

Baca Juga: 22 Nyawa Suporter Sepak Bola Melayang selama PSSI Dipimpin Edy Rahmayadi, Ini Data Lengkapnya!