Find Us On Social Media :

Tokoh Hari Kebangkitan Nasional, Mengenal Sosok Ki Hajar Dewantara

By Mentari DP, Jumat, 16 Juli 2021 | 06:30 WIB

Ki Hajar Dewantara merupakan salah satu tokoh Hari Kebangkitan Nasional.

Karena begitu berjasa bagi sejarah Indonesia, khususnya di dunia pendidikan, tanggal lahirnya diperingati di Indonesia sebagai Hari Pendidikan Nasional. 

Namanya juga diabadikan sebagai salah sebuah nama kapal perang Indonesia, KRI Ki Hajar Dewantara.

Potret dirinya diabadikan pada yang kertas pecahan Rp20.000 edisi 1998.

Ia dikukuhkan sebagai pahlawan nasional yang ke-2 oleh Presiden RI, Soekarno, pada 28 November 1959.

Itu terjadi hanya beberapa bulan setelah dia meninggal dunia.

Ki Hajar Dewantara meninggal di Yogyakarta tanggal 26 April 1959 pada usia 69 tahun dan dan dimakamkan di Taman Wijaya Brata.

Baca Juga: Catat, Inilah 3 Makna Hari Kebangkitan Nasional di Zaman Sekarang