Find Us On Social Media :

Tokoh Hari Kebangkitan Nasional, Mengenal Sosok Ki Hajar Dewantara

By Mentari DP, Jumat, 16 Juli 2021 | 06:30 WIB

Ki Hajar Dewantara merupakan salah satu tokoh Hari Kebangkitan Nasional.

Dirinya merupakan tokoh yang mendirikan Taman Siswa.

Taman Siswa menjadi lembaga pendidikan pertama yang memberikan kesempatan bagi rakyat pribumi menengah ke bawah untuk memiliki pendidikan yang sama dengan bangsawan.

Ki Hajar Dewantara kemudian juga aktif berpolitik setelah bergabung dalam Indische Partij.

Dia terkenal dengan ucapannya, "Ing Ngarsa Sung Tuladha, Ing Madya Mangun Karsa, Tut Wuri Handayani" yang kini menjadi semboyan pendidikan Indonesia.

Pemilik nama lengkap Raden Mas Soewardi Soerjaningrat ini lahir di Pakualaman tanggal 2 Mei 1889.

Tapi namanya berubah sejak 1992 menjadi Ki Hajar Dewantara.

Ia ialah aktivis pergerakan kemerdekaan Indonesia, kolumnis, politis, dan pelopor pendidikan bagi kaum pribumi Indonesia dari zaman penjajahan Belanda.

Dalam kabinet pertama Republik Indonesia, Ki Hajar Dewantara diangkat menjadi Menteri Pengajaran Indonesia (kini bernama Menteri Pendidikan, Pengajaran, dan Kebudayaan) yang pertama.

 

Baca Juga: Inilah Tokoh Hari Kebangkitan Nasional, Dr. Sutomo yang Juga Pendiri Organisasi Budi Utomo