Find Us On Social Media :

Korea Utara Benar-benar Terancam Jadi Sarang para Pemakan Sesama Manusia, Jauh Sebelum Krisis Pangan Terjadi, Sejumlah Rakyatnya Sudah Suka Gali Mayat Demi Perut yang Kelaparan

By Muflika Nur Fuaddah, Rabu, 23 Juni 2021 | 13:04 WIB

Kim Jong Un Pemimpin Korea Utara

Bahkan ada seorang pria yang merebus anaknya sendiri untuk dimakan.

Peristiwa lain juga disebutkan adanya seorang ayah yang membunuh anak perempuan tertuanya saat istrinya sedang pergi dan kemudian membunuh anak laki-lakinya juga karena anaknya itu menyaksikan aksi brutalnya itu.

Saat istrinya kembali, sang suami mengatakan bahwa mereka memiliki 'daging', namun istrinya menjadi curiga dan menghubungi pejabat berwenang yang akhirnya menemukan bagian tubuh lain anak-anaknya itu.

Para jurnalis melaporkan bahwa stok makanan disita dari dua provinsi untuk diberikan kepada penduduk di Pyongyang.

Baca Juga: Seorang Pria Ditembak Mati Hanya Karena Nonton Drama Korea, Kim Jong-Un Kobarkan Perang Terhadap Bahasa Gaul, Jeans, dan Film Asing, Alasannya Sungguh Tak Masuk Akal

Sunday Times juga mengutip salah satu pejabat Partai Buruh Korea yang berkuasa bahwa di satu desa di kawasan Chongdan, seorang pria menjadi gila karena kelaparan.

Ia merebus anaknya sendiri, memakan daging anaknya dan akhirnya ditangkap.

Sekarang, Institut Pengembangan Korea, sebuah lembaga wadah pemikir yang dikelola pemerintah yang berbasis di Seoul, memperkirakan Korea Utara akan kekurangan 1,35 juta ton makanan tahun ini.

Korea Utara membutuhkan sekitar 5,75 ton makanan setiap tahun untuk memberi makan negaranya, kata lembaga itu.

Lembaga itu mengatakan, kekurangan tersebut disebabkan topan musim panas dan banjir.

Selain itu, petani di Korea Utara kekurangan peralatan pertanian.

Pandemi juga memaksa Korea Utara untuk menutup perbatasan daratnya.

Baca Juga: Hampir Jarang Ada yang Tahu, Ternyata Orang yang Jarang Disorot Ini Ada Pejabat Terkuat Kedua di Korea Utara Setelah Kim Jong-Un

(*)