Find Us On Social Media :

Sampai Bikin Putin 'Blingsatan', Inilah Bagian Jersey Ukraina untuk EURO 2020 yang Bikin Rusia Mencak-mencak, Kecil Tapi Penuh Makna

By Tatik Ariyani, Rabu, 9 Juni 2021 | 10:07 WIB

Vladimir Putin

Intisari-Online.com - UEFA (Uni Sepak Bola Eropa) mengatakan telah menyetujui jersey baru tim nasional Ukraina.

Jersey tim tersebut dipakai untuk kejuaraan Euro 2020, yang sempat tertunda akibat pandemi COVID-19.

Euro 2020 akan dimulai 11 Juni hingga 11 Juli di 11 kota termasuk St. Petersburg, Rusia.

"Baju tim nasional Ukraina (dan semua tim lainnya) untuk UEFA Euro 2020 telah disetujui oleh UEFA, sesuai dengan peraturan peralatan yang berlaku," kata badan sepak bola Eropa itu dalam sebuah pernyataan pada 7 Juni.

Baca Juga: Kembangkan Senjata-senjata yang Mematikan, Vladimir Putin Sebut Rusia Tidak Berencana Menakut-nakuti Siapapun

Di Facebook pada 6 Juni, Pavelko menulis bahwa para pemain Ukraina akan mengenakan "seragam khusus" dan memposting foto kaus berwarna biru dan kuning dari bendera Ukraina.

Mereka menampilkan garis besar Ukraina serta slogan "Glory to Ukraine! Glory to the Heroes!"

"Kami percaya siluet Ukraina akan memberikan kekuatan kepada para pemain karena mereka akan berjuang untuk seluruh Ukraina," kata Pavelko. “Dan seluruh Ukraina, dari Sevastopol dan Simferopol hingga Kyiv, dari Donetsk dan Luhansk hingga Uzhhorod akan mendukung mereka di setiap pertandingan.”

Rupanya, desain baru jersey yang diresmikan oleh presiden Federasi Sepak Bola Ukraina, Andriy Pavelko, telah memicu kemarahan di Rusia.

Baca Juga: Tak Mau Kalah dengan China, Rusia, Iran, dan Korea Utara, Inilah Rencana yang Akan Dilakukan Pentagon 2021 Terhadap Militernya