Find Us On Social Media :

Pantas Malaysia Mencak-Mencak, Ternyata Bukan Pertama Kalinya China Melanggar Kedaulatannya, Sebelumnya Pernah Nyelonong Wilayah Lautnya dan Lakukan Hal Ini

By Afif Khoirul M, Jumat, 4 Juni 2021 | 17:00 WIB

Pesawat angkut militer China, mendekati Malaysia.

Hishammuddin mengatakan dalam sebuah pernyataan, "Sikap Malaysia jelas memiliki hubungan diplomatik yang bersahabat dengan negara mana pun tidak berarti bahwa kami akan berkompromi dengan keamanan nasional kami."

Kedutaan China sebelumnya mengatakan pesawat-pesawat itu melakukan pelatihan penerbangan rutin.

Tindakannya "ditaati secara ketat" oleh hukum internasional tanpa melanggar wilayah udara negara lain.

Seorang juru bicara menambahkan, "China dan Malaysia adalah tetangga yang bersahabat, dan China bersedia melanjutkan konsultasi persahabatan bilateral dengan Malaysia untuk bersama-sama menjaga perdamaian dan stabilitas regional."

China telah mendorong klaim ekspansif atas Laut China Selatan, yang dilalui perdagangan kapal senilai sekitar 3 triliun dollar AS setiap tahunnya.

Ia juga telah membangun fasilitas militer di pulau-pulau buatan.

Baca Juga: China Akhirnya Angkat Suara Setelah Buat Malaysia Marah Karena Kerahkan 16 Pesawat Militernya, Ke Wilayah Malaysia, Ternyata Ini Tujuan Asli China