Find Us On Social Media :

Parah! Masalah Covid-19 Saja Belum Kelar, di India Malah Digegerkan Penemuan Puluhan Mayat-Mayat Dibuang di Sungai Gangga, Diduga Mayat Pasien Covid-19 yang Belum Dikremasi

By Afif Khoirul M, Jumat, 14 Mei 2021 | 17:06 WIB

Mayat-mayat ditemukan di sungai gangga.

Intisari-online.com - Saat ini India dipusingkan dengan masalah lonjakan kasus Covid-19 yang terus naik beberapa waktu ini.

Di saat yang sama masalah Covid-19, juga menyebabkan masalah baru di mana mayat-mayat pasien Covid-19 yang membludak membuat negara kesulitan untuk memakamkannya.

Masalah ini bertambah buruk, ketika mayat-mayat manusia mendadak ditemukan di Sungai Gangga.

Menurut 24h.com.vn, pada Kamis (13/5/21), ketakutan muncul setelah puluhan mayat baru ditemukan mengambang di Sungai Gangga, India.

Baca Juga: Jualan Isu Islamphobia Demi Menangi Pemilu, PM India Kini Hanya Bisa Melongo Kala 'Kelompok' yang Dibelanya Terus Lakukan Ritual Tak Masuk Akal yang Justru Picu Penyebaran Covid-19

Semua mayat yang ditemukan dalam keadaan membusuk parah, sehingga tidak bisa diperiksa oleh dokter.

Penduduk lokal yang memancing di Sungai Gangga, di kota Buxar, negara bagian Bihar telah menemukan setidaknya 12 mayat manusia, mengambang dari hulu negara bagian Uttar Pradesh.

Hakim kota Buxar Aman Samir mengatakan setidaknya sudah 71 mayat ditemukan dalam waktu 24 jam terakhir, di sekitar desa Chausa.

Sehari lalu ada sekitar 30 jenazah mengambang di kawasan tersebut.

Baca Juga: Jualan Isu Islamphobia Demi Menangi Pemilu, PM India Kini Hanya Bisa Melongo Kala 'Kelompok' yang Dibelanya Terus Lakukan Ritual Tak Masuk Akal yang Justru Picu Penyebaran Covid-19