Find Us On Social Media :

Bukannya Malu Punya Skandal dengan Selingkuhan, di Korea Utara Selingkuhan dan Wanita Simpanan Justru Malah Dipamerkan oleh Orang-orang Elitnya, Rupanya Ini Alasannya

By Khaerunisa, Sabtu, 3 April 2021 | 19:20 WIB

Ilustrasi perselingkuhan

Intisari-Online.com - Orang-orang di Indonesia, terlebih pejabat dan sosok yang memiliki kedudukan, pasti akan menghindarkan diri dari skandal perselingkuhan.

Namun, hal berbeda justru berlaku di Korea Utara. Bukannya malu, banyak dari mereka justru akan memamerkan selingkuhan dan wanita simpanan karena alasan tertentu.

Melansir mirror.co,uk (9/12/2016), para 'elit' bisnis top Korea Utara semakin "diharapkan" untuk memiliki seorang simpanan, kata seorang pakar top.

Alih-alih merahasiakan hubungan di luar nikah mereka, pria kaya dan berkuasa justru memamerkan selingkuhan mereka di depan umum sebagai simbol status 'prestasi' mereka.

Baca Juga: Kim Jong-Un Sendiri Suka Memperkaya Diri, Beginilah Nasib Koruptor di Korea Utara, Ditembak Mati di Depan Umum dan Anak Diasingkan ke Desa hingga Harta Disita Negara

Pengungkapan yang mengejutkan, yang agak bertentangan dengan pandangan tradisional budaya tertindas negara komunis, dibuat oleh seorang spesialis dalam Studi Korea.

Andrei Nikolaevich Lankov menjelaskan bahwa prostitusi masih dilarang secara tradisional tetapi menjadi lebih mudah belakangan ini.

Dikatakan, meskipun pendidikan seks sangat kurang, 'kepolosan' di antara gadis-gadis Korea Utara masih "dilihat sebagai keadaan pikiran yang alami dan diinginkan". Seks sebelum menikah pun masih tidak disukai.

Lankov menjelaskan bahwa bangsa tersebut mewarisi nilai-nilai tradisionalnya dari bekas Uni Soviet di bawah pemerintahan mantan pemimpin tertingginya Kim Il Sung yang meninggal pada tahun 1994.